Find Us On Social Media :

Kedaulatan Hukum: Pengertian, Tokoh, dan Cara Pelaksanaannya

Kedaulatan adalah kekuasaan tertinggi atas pemerintahan negara, daerah, dan sebagainya.

GridKids.id - Secara etimologis, 'kedaulatan' berasal dari bahasa Arab yaitu 'daulah' yang berarti kekuasaan tinggi.

Menurut KBBI, kedaulatan adalah kekuasaan tertinggi atas pemerintah negara, daerah, dan sebagainya.

Negara merupakan organisasi di suatu wilayah dan memiliki kekuasaan tertinggi yang sah dan ditaati negara ya, Kids.

Setiap negara di dunia menganut kedaulatan yang berbeda-beda, seperti kedaulatan Tuhan, kedaulatan raja, kedaulatan negara, kedaulatan hukum, dan kedaulatan rakyat.

Sebagai contohnya, negara Indonesia menganut kedaulatan rakyat, sedangkan negara Jepang menganut kedaulatan Tuhan pada masa kepemimpinan Tenno Heika.

Pada artikel ini GridKids akan mempelajari tentang kedaulatan hukum ya, Kids.

Yuk, simak informasi di bawah ini untuk mengetahu kedaulatan hukum lebih lanjut, ya!

Mengenal Kedaulatan Hukum

Kedaulatan hukum adalah kekuasaan tertinggi yang terletak atau ada pada hukum.

Negara yang menganut kedaulatan hukum maka hukum memiliki kuasa di atas segalanya.

Maka dari itu, negara, pemerintah, pengadilan, dan rakyat seharusnya tunduk pada hukum.

Baca Juga: Bagaimana Pelaksanaan Kedaulatan Tuhan? Begini Penjelasannya

Perlu diketahui kedaulatan hukum menempatkan pemimpin tertinggi di suatu negara bukan tokoh atau figur melainkan sistem aturan yang disebut hukum.

Menurut tradisi Anglo-Amerika, kedaulatan hukum diistilahkan dengan the rule of law not a man.

Artinya, bahwa dalam kedaulatan hukum pemerintahan oleh hukum bukanlah orang serta kepemimpinan oleh sistem bukanlah oleh tokoh atau oleh orang per orang, ya.

Tokoh-tokoh dunia yang menganut paham teori kedaulatan hukum adalah Kronenberg, Immanueal Kant, Leon Duguit, Hugo de Groot, dan Krabbe.

Hukum menjadi landasan dan acuan yang harus ditaati oleh masyarakat.

Diketahui negara-negara yang menganut kedaulatan hukum Swiss, Indonesia, dan sebagainya.

Lantas, bagaimana pelaksanaan kedaulatan hukum?

Melansir dari gramedia.com, aturan hukum yang ada di negara kedaulatan hukum akan berjalan dengan baik jika seluruh warga negara menaati hukum tersebut tak terkecuali para pemimpin atau pemegang kekuasaan.

Nah, jika ada warga negara yang melanggar hukum maka akan mendapatkan hukuman atau sanksi yang sudah diterapkan dalam aturan hukum tersebut, ya.

Adapun cara pelaksanaan kedaulatan dengan cara di bawah ini, antara lain:

Baca Juga: 3 Aspek Utama Kedaulatan Negara Menurut Konsep Hukum Internasional

1. Penegakan hak asasi manusia (HAM)

2. Dilaksanakan dengan upaya bela negara

3. Adanya mekanisme pemilihan umum

4. Pelaksanaan keadilan terhadap pelanggaran hukum

Itulah informasi tentang pengertian, tokoh, dan cara pelaksanaan kedaulatan hukum.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.