Find Us On Social Media :

Konsep Listrik Dinamis: Sumber-Sumber Energi Listrik, IPA Kelas 9 SMP

Ada beberapa sumber-sumber energi alternatif yang bisa menghasilkan energi listrik, apa saja?

Selain itu, ada target pembuatan Pembangkit Listrik Tenaga Baru (PLTB) yang bisa menghasilkan 250 MW pada 2025.

3. Energi Air

Air yang mengalir dari hulu ke hilir yang ada pada sungai-sungai deras bisa dimanfaatkan sebagai sumber energi alternatif untuk membangkitkan energi listrik.

Arus air sungai dimanfaatkan untuk menggerakkan turbin yang terhubung pada generator yang menghasilkan energi listrik.

Banyaknya sungai dan danau air tawar di Indonesia membuat banyak Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) di banyak wilayahnya.

Potensi tenaga air di seluruh Indonesai diperkiran mencapai 70.000-an MW, yang sudah dipergunakan sekitar 100 MW pada jumlah pembangkit sekitar 800 buah.

4. Bioenergi

Bioenergi adalah energi yang diperoleh dari biomassa, yaitu bahan organik yang berasal dari makhluk hidup baik dari tumbuhan atau hewan.

Limbah dari budidaya pertanian, perkebunan, kehutanan, peternakan, atau perikanan yang bisa dipergunakan sebagai sumber bioenergi.

Energi yang diperoleh dari biomassa ini bisa diubah jadi energi listrik dengan cara mengolah biomassa jadi bahan bakar nabati, misalnya etanol atau biodisel.

Bahan bakar nabati ini selanjutnya bisa dipergunakan sebagai bahan bakar generator atau diesel untuk menghasilkan listrik.

Pertanyaan:
Apa sajakah sumber-sumber energi listrik yang ada di Indonesia?
Petunjuk, cek lagi page 1.

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.