Find Us On Social Media :

3 Cara Jitu untuk Mendapatkan Tidur Siang Berkualitas, Tak Perlu Lama

(Ilustrasi) Berikut cara mendapatkan tidur siang yang berkualitas, sinak penjelasannya.

GridKids.id - Tak sedikit orang melupakan tidur siang yang sebenarnya baik untuk kesehatan tubuh.

Namun, saat tidur siang juga perlu memerhatikan sejumlah hal agar tak berdampak buruk, Kids.

Yap! Tak sedikit orang yang beranggapan kalau tidur siang bisa berdampak buruk pada kesehatan.

Padahal, tidur siang akan memberikan manfaat jika dilakukan dengan cara yang benar.

Ada sejumlah hal yang perlu diperhatikan ketika tidur siang bisa mendapat manfaat yang baik untuk tubuh.

Hal yang perlu diperhatikan agar tidur siang memberikan manfaat ialah waktu tidur tak terlalu lama.

Kamu bisa melakukan sejumlah hal agar tidur siang tak terlalu lama namun berkualitas.

Salah satu cara agar tidur siang tak terlalu lama yaitu dengan memasang alarm.

Tidur siang sebaiknya dilakukan selama 20-30 menit saja dan jangan berlebihan.

Namun, cara tidur siang agar lebih bermanfaat bukan hanya itu saja karena masih ada lainnya, nih.

Lantas, apa saja cara untuk membuat tidur siang berkualitas? Yuk, cari tahu.

Baca Juga: Picu Berat Badan Melonjak hingga Kanker, Ini 5 Bahaya Kesehatan Akibat Tidur Kurang dari 7 Jam

1. Pasang Alarm

Tidur siang memang baik, tapi sebaiknya enggak dilakukan terlalu lama agar kita enggak lemas dan malah enggak bisa tidur di malam hari.

Jadi kita cukup tidur selama 20-30 menit.

Jangan lupa setel alarm agar kita dapat terbangun sesuai waktu yang ditentukan, ya.

2. Tidur Lebih Awal

Jangan tidur siang terlalu sore karena jadi enggak bermanfaat dan bisa mengganggu waktu tidur malam.

Jadi kalau hendak tidur siang, lakukan seawal mungkin agar enggak mengganggu jam tidur kita di malam hari.

3. Siapkan Tempat Tidur

Dengan lingkungan yang lebih tenang, kita akan lebih cepat terlelap dan kualitas tidur jadi lebih baik.

Pastikan tempat kita tidur sudah cukup nyaman.

Dengan demikian, tidur siang kita jadi lebih berkualitas dan bermanfaat sehingga kita bangun dengan lebih bugar, Kids.

Baca Juga: Mulai dari Insomnia hingga Diabetes, Ini 6 Efek Samping Tidur dengan Lampu Menyala

Nah, itu tadi beberapa cara agar tidur siang kamu semakin berkualitas.

(Penulis: Salsabila Putri Pertiwi)

 

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.