Find Us On Social Media :

7 Keajaiban Dunia yang diakui UNESCO, Salah Satunya Petra di Yordania

Ada 7 Keajaiban dunia yang diakui oleh UNESCO, apa saja?

GridKids.id - Kids, tahukah kamu daftar keajaiban dunia terbaru yang diakui United Nations Educational, Scientific, and Cultural Organization (UNESCO)?

UNESCO merupakan badan khusus milik Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) yang didirikan sejak 1945 dan membidangi pendidikan, ilmu pengetahuan, dan kebudayaan.

Pendirian UNESCO bertujuan untuk mendukung keamanan dan perdamaian dengan mempromosikan pendidikan, ilmu pengetahuan, dan kebudayaan.

Berikut ini merupakan 7 keajaiban dunia yang diakui oleh UNESCO, apa saja?

Daftar Tujuh Keajaiban Dunia Terbaru UNESCO 2021

1. Taj Mahal (India)

Taj Mahal merupakan makam megah untuk permaisuri Raja Shah Jahan yaitu Mumtaz Mahal.

Taj Mahal dibuat dengan mengerahkan sekitar 22.000 orang pekerja dengan bantuan desain dari ribuan seniman, penulis, hingga pemahat batu untuk melakukan segala kerja yang rumit.

Uniknya bahkan gajah ikut membantu mengangkut berbagai material bahan bangunan ke areal proyek pembangunan makam Mumtaz Mahal yang megah sebagai bukti cinta raja Shah Jahan pada sang istri yang telah lebih dulu meninggal dunia.

2. Tembok Besar Cina (Tiongkok)

Sudah sejak bertahun-tahun lamanya, tembok besar Cina sudah menjadi bangunan yang disebut sebagai keajaiban dunia.

Baca Juga: Menjadi Salah Satu dari 7 Keajaiban Dunia, Ternyata Tembok Raksasa Tiongkok Punya Banyak Fakta Menarik yang Jarang Diketahui