GridKids.id - Pada pembahasan materi kelas 5 SD tema 3, kita akan belajar tentang bekerja sama dalam keberagaman.
Tepatnya, kamu akan belajar tentang apa kelebihan dan kekurangan bekerja sendiri dan berkelompok.
Nah, untuk mengetahui isi materinya, bacalah secara saksama di bawah ini, ya!
Setiap orang pastinya punya pekerjaan yang dikerjakan sendiri maupun berkelompok.
Contohnya seperti tugas sekolah yang dapat dikerjakan sendiri atau secara kelompok.
Bekerja diartikan sebagai melakukan suatu pekerjaan atau sedang berbuat sesuatu menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI).
Bekerja sendiri juga diartikan dengan melakukan suatu hal atau kegiatan tanpa adanya bantuan orang lain.
Seseorang ini memiliki pengaruh besar ketika melakukan sesuatu atau pada suatu hal.
Sedangkan kerja kelompok adalah kegiatan yang dilakukan oleh kumpulan orang yang berinteraksi secara intensif dan punya tujuan bersama.
Kerja kelompok ini juga memberi banyak kelebihan dan juga kekurangan dan juga terjadi tantangan di dalam prosesnya.
Berikut adalah penjelasannya!
Baca Juga: Apa Saja Manfaat Bekerja Sama dengan Teman yang Berbeda Karakter? PPKn Kelas 7 SMP