Find Us On Social Media :

Studi Ilmiah Buktikan Anjing Bisa Mengenali Emosi Manusia, Begini Penjelasannya

Sebuah eksperimen ilmiah buktikan anjing bisa memahami emosi yang dirasakan manusia.

GridKids.id - Kids, jika kamu melihat anjing tentunya ada anggapan yang serupa tentang sikap setia yang ditunjukkan hewan yang satu ini.

Pada artikel sebelumnya kamu sudah diajak membahas tentang alasan ilmiah dibanding sikap setia anjing pada manusia.

Kesetiaan anjing pada manusia ternyata berkaitan dengan proses domestikasi anjing oleh manusia sejak lama.

Hal ini juga ternyata berpengaruh pada berkembangnya kemampuan anjing dalam mengenali dan memahami perasaan manusia yang dikenalnya.

Anjing adalah hewan yang setia dan juga cerdas, meski enggak berkomunikasi dengan cara yang sama seperti manusia.

Anjing diketahui bisa memahami dan mengenali emosi yang dirasakan oleh manusia hanya dari ekspresi wajah yang ditunjukkan di depannya.

Sebelum anjing, ada beberapa hewan yang diteliti dan diketahui bisa terhubung secara emosional dengan manusia.

Lumba-lumba misalnya, hewan yang satu ini dikenal sebagai hewan yang cerdas.

Hewan satu ini juga bersikap ramah pada kehadiran manusia di dekatnya.

Selain itu, hewan-hewan ternak juga disebut lebih suka berinteraksi dengan manusia yang menunjukkan sikap lembut dan bersahabat pada mereka.

Salah satu hewan ternak yang banyak dibudidayakan untuk keperluan manusia yaitu domba.

Baca Juga: Ternyata Ada Alasan Ilmiah di Balik Sifat Setia Anjing pada Pemiliknya, Apa Itu?