Find Us On Social Media :

Bolehkah Kita Memakan Roti yang Sudah Berjamur? #AkuBacaAkuTahu

Roti memiliki umur simpan yang singkat sehingga rentan ditumbuhi jamur.

GridKids.id - Roti menjadi salah satu makanan yang sering dijadikan sebagai menu untuk sarapan.

Siapa nih, di antara kamu yang suka makan roti?

Meski enak dan cukup mengganjal perut, roti ternyata tak memiliki umur simpan yang lama, Kids.

Roti yang disimpan lama tanpa dimakan akan rentan ditumbuhi jamur yang dapat merusaknya.

Mungkin, kita sering berpikir bahwa sangat sayang jika roti yang masih banyak harus dibuang karena berjamur.

Padahal jamur yang tumbuh biasanya hanya sebagian saja pada roti dan selebihnya masih dalam keadaan yang baik.

Lantas, apakah roti yang berjamur ini masih boleh kita konsumsi?

Ternyata, roti yang sudah berjamur tak boleh lagi dimakan karena dapat membahayakan kesehatan kita.

Awalnya, jamur pada roti tak akan muncul di seluruh permukannya.

Alasan inilah yang memuat banyak orang menghilangkan bagian jamurnya dan tetap memakan bagian yang belum berjamur.

Roti yang sudah berjamur ini tak boleh dikonsumsi lagi dan harus segera dibuang.

Baca Juga: Sejarah Roti Tawar, Berawal dari Temuan Mesin Pemotong Roti Pada Abad- 20 #AkuBacaAkuTahu

Selain itu, munculnya jamur pada roti akan menimbulkan bakteri yang berbahaya bagi kesehatan.

Walau tak ada di seluruh permukaan roti, akar jamur yang tak terlihat ini bisa saja menyebar secara tepat di seluruh bagian roti, Kids.

Jadi, akan sia-sia saja jika kita menghilangkan bagian roti yang berjamur karena sudah menyebar.

Akar jamur ini dapat menyebarkan racun bernama mikotoksin yaitu kondisi kesehatan yang menyebabkan gangguan pencernaan dan penyakit lainnya.

Mengonsumsi makanan yang sudah terkontaminasi mikotoksin dalam jangka waktu yang lama dapat meningkatkan risiko kanker.

Selain itu, reaksi alergi yang parah juga dapat dialami yang disebut dengan anafilaksis.

Bagian roti yang berjamur juga mengandung spora yang akan berbahaya ketika terhirup.

Bagi seseorang yang memiliki alergi terhadap jamur akan mengalami masalah pernapasan, seperti asma, saat tak sengaja menghirup spora tersebut.

Lalu, apakah ada cara agar roti tak berjamur?

Karena roti berjamur dapat membahayakan kesehatan, kita harus tahu cara untuk mencegah roti agar tak berjamur.

Baca Juga: Sejarah Roti Bakar, Camilan Malam Hari yang Populer di Indonesia

Berikut adalah cara menghindari munculnya jamur pada roti:

1. Jagalah bungkus roti agar tetap kering dan tak lembap.

2. Tutup roti agar tak terpapar oleh udara.

3. Jangan membungkus roti saat masih pasas.

4. Bekukan roti agar terhindar dari jamur.

Nah, itulah alasan mengapa kita tak boleh memakan roti yang sudah berjamur serta cara mencegahnya dari jamur.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.