Find Us On Social Media :

7 Ras Anjing Penyayang yang Suka Dipeluk, Ada Bulldog hingga Bichon Frise

Anjing adalah salah satu hewan peliharaan yang setia. Tak hanya setia, ada beberapa anjing yang dikenal punya sifat penyayang.

GridKids.id - Kids, siapa di antara kamu yang memelihara anjing di rumah?

Anjing dikenal sebagai salah satu hewan peliharaan setia dan protektif, inilah kenapa banyak yang memutuskan untuk memelihara anjing di rumah.

Tak hanya setia, anjing juga bisa menjadi salah satu hewan dengan kepribadian paling ekspresif dalam menunjukkan perasaan sayang pada tuannya.

Jika sebelumnya kamu sudah diajak untuk mengenal spesies anjing terpintar di dunia, kali ini kamu akan diajak berkenalan dengan spesies anjing yang dikenal penyayang, nih.

Berikut ini adalah beberapa spesies anjing penyayang yang sangat suka dipeluk manusia, di antaranya:

Spesies Anjing Penyayang

1. Golden Retriever

Golden retriever adalah salah satu spesies anjing paling penyayang yang cocok dipelihara sebagai anjing keluarga.

Tak hanya penyayang, anjing ini sangat suka pada anak-anak dan sangat lembut ketika berinteraksi dengan anak-anak yang masih penuh rasa penasaran pada banyak hal.

Golden retriever terkenal suka berbaring dalam pelukan pemiliknya, tak heran anjing ini dikenal sebagai salah satu anjing paling penyayang yang juga setia.

2. Bichon Frise

Baca Juga: 7 Jenis Anjing Bertubuh Besar yang Setia, Ada Saint Bernard dan Newfoundland