Find Us On Social Media :

7 Jenis Anjing Bertubuh Besar yang Setia, Ada Saint Bernard dan Newfoundland

Ada beberapa jenis anjing bertubuh besar yang banyak dipelihara sebagai anjing penjaga yang setia, salah satunya newfoundland.

Anjing ini hanya akan menunjukkan sikap agresif dan galak ketika dirinya merasa terancam oleh sesuatu.

2. Great Dane

Great Dane adalah spesies anjing terbesar di dunia, posturnya begitu tegap, gagah, dan penuh wibawa.

Tubuh yang gagah membuat anjing ini sangat cocok untuk dijadikan sebagai anjing penjaga.

Great Dane memiliki postur tubuh yang gagah tapi tetap harus dijaga dan dirawat dengan baik. Ketika sedang berdiri, tingginya bisa sama atau melebihi manusia.

Tak hanya tinggi dan gagah, Great Dane dikenal cukup agresif meski jarang menggonggong, cukup tenang dan bersikap ramah jika sudah familiar.

3. Irish Wolfhound

Irish Wolfhound adalah spesies anjing yang berasal dari Irlandia, dan pada abad-17 anjing ini dipakai untuk berburu serigala hingga rusa.

Irish Wolfhound dikenal punya banyak otot yang membuatnya jadi jenis anjing yang kuat dan cocok sebagai teman berburu.

Tak hanya jadi teman berburu, anjing ini dikenal sangat cocok jadi anjing penjaga dan selalu siap melindungi majikannya dari ancaman orang jahat yang masuk ke area rumahnya.

Irish Wolfhound dikenal sangat ramah pada majikan dan keluarganya, bersikap tenang dan enggak mudah terpicu bersikap agresif, dan bersikap lembut pada anggota keluarga.

Baca Juga: 4 Alasan Anjing Peliharaan Membawakan Mainan untuk Pemiliknya, Sudah Tahu?