GridKids.id - Kids, seperti yang kita tahu bahwa organ-organ yang ada di tubuh harus selalu dijaga.
Salah satunya adalah paru-paru yang juga perlu dijaga kesehatannya.
Paru-paru berfungsi untuk menukar oksigen dari udara yang dihirup agar membuat kita bernapas dengan baik.
Untuk itu, kamu juga perlu mengetahui apa saja ciri-ciri paru-paru yang sehat.
Selain berfungsi untuk pernapasan kita, paru-paru juga dapat menurunkan aliran oksigen ke seluruh organ.
Paru-paru yang sehat adalah yang dapat menarik napas panjang karena masih bisa untuk menampung udara banyak.
Namun sayangnya, masih banyak orang yang lalai dan kurang memerhatikan kondisi paru-parunya.
Berikut adalah ciri-ciri paru-paru sehat yang perlu kamu ketahui!
Ciri-Ciri Paru-Paru Sehat
1. Dapat Menarik Napas Panjang
Seperti yang sudah disampaikan sebelumnya, kamu dapat menarik napas panjang tanpa ada gangguan.
Baca Juga: 7 Organ Pernapasan pada Manusia, Jawaban Materi Kelas 5 Tema 2
Hal ini adalah satu ciri-ciri paru-paru kamu dalam keadaan sehat.
Maksud dari tanpa gangguan adalah kamu dapat menarik napas panjang dengan enggak ada keluhan (terasa lega).
2. Pernapasan Lebih Terbuka
Ciri-ciri paru-paru sehat adalah ketika organ tubuh yang satu ini dapat menampung kadar oksigen sebanyak enam liter udara.
Ciri-cirinya, kamu dapat beraktivitas dengan mudah dan enggak mudah lelah, Kids.
Napas kamu juga teratur dan dapat terlihat ketika kamu sedang berolahraga.
3. Mengembang dan Mengempis dengan Normal
Ciri paru-paru sehat selanjutnya adalah ketika jaringan paru-paru bersifat fleksibel.
Artinya, organ ini dapat mengembang dan mengempis dengan baik dan normal.
Paru-paru yang enggak sehat akan merasa lebih sulit menarik napas akibat jaringan mengalami penurunan elastisitas.
Baca Juga: Dapat Dilakukan Sendiri, Ini 5 Cara Bersihkan Paru-Paru agar Terhindar dari Penyakit Berisiko
4. Jarang Sakit Batuk
Ciri-ciri paru-paru sehat berikutnya ditandai dengan kerja silia pada paru-paru masih berfungsi dengan baik.
Silia adalah rambut kecil di saluran pernapasan yang membantu menjaga kotoran dan zat pengiritasi lainnya keluar dari paru-paru.
Nah, silia dalam keadaan baik akan membuat kamu terhindar dari penyakit batuk, Kids.
Itulah penjelasan tentang ciri-ciri paru-paru sehat yang harus selalu kita jaga.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia