Find Us On Social Media :

Cara Mengatasi Perut Kembung dengan Bahan Alami yang Ada di Dapur

Cara mengatasi perut kembung.

GridKids.id - Kids, pernahkah kamu mengalami perut kembung?

Saat kembung, tentunya perut merasa enggak nyaman.

Hal ini terjadi karena adanya penumpukan gas di perut sehingga membuat perut enggak nyaman.

Saat kembung, perut terlihat membesar daripada biasanya.

Hal ini terjadi karena banyaknya jumlah udara yang masuk ke perut terlalu banyak.

Namun, kamu enggak perlu khawatir, Kids. Perut kembung dapat terjadi karena proses biologis yang wajar dialami setiap orang, Kids.

Nah, supaya perut kembali nyaman cari tahu cara mengatasi perut kembung di rumah, yuk!

Simak cara mengatasi perut kembung dengan bahan alami, yuk!

Cara Mengatasi Perut Kembung di Rumah

1. Minum Seduhan Daun Mint

Daun mint dapat dijadikan obat alami untuk mengatasi perut kembung.

Daun mint yang diseduh dapat mengeluakan gas di perut, lo.

Baca Juga: Bisa Dikonsumsi Sehari-hari, Ini 4 Makanan yang Aman bagi Penyandang Intoleransi Laktosa

Caranya, cukup seduh daun mint dengan air panas dan minum selagi hangat.

2. Konsumsi Teh

Sejumlah teh herbal bisa digunakan untuk mengatasi perut kembung.

Dengan bantuan teh herbal dapat mengurangi nyeri gas dengan cepat sehingga kembung segera teratasi.

Kamu bisa minum teh yang terbuat dari kamomil atau jahe untuk mengatasi perut kembung, Kids.

Gas yang terperangkap dalam perut jika enggak segera dikeluarkan maka akan sangat menyakitkan.

3. Berlutut Sejenak

Saat perut kembung, cobalah berlutu sejenak untuk mengatasinya.

Saat berlutut maka pencernaan kita akan lebih lancar dan enggak mengalami gangguan.

4. Minum Air Jahe

Jahe adalah bumbu dapur yang dapat dijadikan obat alami.

Beberapa minuman dan makanan ada yang terbuah dari jehe.

Jahe dapat dijadikan minuman untuk mengurangi kadar gas di perut, dan memberikan rasa lega.

Caranya cukup sederhana dengan mengunyah langsung atau diparut kemudian diseduh bersama air hangat atau air teh.

Nah, itulah cara yang dapat dilakukan di rumah untuk mengatasi perut kembung.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.