Find Us On Social Media :

3 Organ Pernapasan pada Lumba-Lumba dan Cara Kerjanya

Lumba-lumba merupakan salah satu hewan yang hidup di air dan termasuk mamalia.

GridKids.id - Kids, apa yang kamu ketahui tentang sistem pernapasan pada lumba-lumba?

Lumba-lumba merupakan salah satu hewan yang hidup di air dan termasuk mamalia.

Meski hidup di air, lumba-lumba bukan ikan, lo. Ini dikarenakan lumba-lumba merupakan mamalia yang melahirkan dan menyusui anaknya.

Diketahui jenis lumba-lumba yang sering dijumpai adalah jenis lumba-lumba hidung botol.

Nah, sama seperti mamalia lainnya lumba-lumba bernapas dengan paru-paru.

Untuk mengetahui alat dan proses dalam sistem pernapasan pada lumba-lumba simak informasi di bawah ini.

Organ dan Proses Pernapasan Lumba-Lumba

Organ Pernapasan Lumba-Lumba

a. Lubang Sembur

Lubang sembur lumba-lumba berada di bagian atas kepalanya.

Lubang sembur berfungsi untuk mendapatkan udara dari permukaan air, Kids.