4. Menonton Film di Laptop
Menonton film atau YouTube dari laptop memang paling asyik kalau sambil tiduran, Kids.
Namun, ternyata kebiasaan ini enggak baik, lo. Baik untuk kesehatan tubuh maupun kesehatan laptop.
Dengan meletakkan laptop di atas tempat tidur, bisa membuat sirkulasi panas laptop jadi enggak lancar.
Hal ini karena permukaan tempat tidur yang enggak rata bisa menghalangi ventilasi laptop.
Selain itu, sinar dari layar laptop bisa menyebabkan otak lambat dalam pengeluaran hormon melatonin yang diperlukan untuk kesehatan tidur.
5. Bermain Ponsel
Bermain ponsel di tempat tidur memang menyenangkan, ternyata pada malam hari saat akan tidur.
Namun, kebiasaan ini ternyata bisa membuat kita susah tidur, lo.
Seperti laptop dan televisi, paparan layar ponsel akan mengganggu produksi hormon melatonin dan mengganggu ritme sirkadian.
Kita jadi lebih susah mengantuk dan semakin tertarik untuk memainkan ponsel meski sudah larut malam.
-----
Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.