Find Us On Social Media :

Pengaruh Gerakan Bulan Bagi Kehidupan di Bumi, IPA Kelas 7 SMP Tema 7

Bulan merupakan satelit alami Bumi yang memiliki cahaya terang.

GridKids.id - Bumi memiliki satelit alami yaitu Bulan yang merupakan benda langit paling terang setelah Matahari.

Dalam buku Ilmu Pengetahuan Alam Kelas VII SMP Kurikulum Merdeka terbitan Kemdikbud hlm. 222-227 menjelaskan tentang karakteristik Bulan dan pengaruh gerak Bulan bagi kehidupan manusia.

Apa saja pengaruh gerakan bulan bagi kehidupan manusia?

Bulan memancarkan cahaya yang diterima dari Matahari dan dipantulkan ke Bumi.

Bulan memiliki massa 0,012 dari massa Bumi, berdiameter seluas 3.476 km dengan daya gravitasi 0,16 kali gravitasi Bumi.

Di Bulan enggak ada atmosfer, memiliki suhu -230 - 123 derajat Celcius.

Periode rotasi Bulan mengelilingi porosnya sendiri adalah 27,3 hari di Bumi, sedangkan Revolusinya mengelilingi Bumi selama 29,5 hari di Bumi.

Ukuran Bulan memengaruhi gaya gravitasi yang dimilikinya, jarak yang tepat antara Bulan dan Bumi menyebabkan gaya gravitasi Bulan berperan besar dalam menjaga kestabilan Bumi.

Lalu, apa sajakah Pengaruh Gerak Bulan terhadap kehidupan manusia? Simak sama-sama penjelasan lengkapnya berikut ini.

Baca Juga: Mengenal 8 Fase Pergerakan Bulan Mengelilingi Bumi, Fisika Kelas 7 SMP

Pengaruh Gerak Bulan Pada Kehidupan Manusia

Bulan merupakan Benda langit yang pergerakannya banyak memengaruhi kehidupan manusia, di antaranya: