Find Us On Social Media :

Sering Dihindari Banyak Orang, Ini 4 Manfaat Belajar Sambil Mendengarkan Musik

Banyak orang yang menghindari belajar sambil mendengarkan musik.

GridKids.id - Kids, apakah kamu pernah mencoba belajar sambil mendengarkan musik?

Tak sedikit orang menganggap metode ini bisa membuat seseorang susah berkonsentrasi.

Namun, ada juga yang bisa belajar sambil mendengarkan musik, lo.

Bahkan belajar sambil mendengarkan musik bisa meningkatkan suasana hati atau mood.

Di bawah ini merupakan beberapa manfaat belajar sambil mendengarkan musik, antara lain:

1. Mencegah Rasa Bosan

Salah satu manfaat belajar sambil mendengarkan musik adalah bisa mencegah rasa bosan, Kids.

Semakin kita merasa bosan maka akan sulit berkonsentrasi saat belajar.

Nah, kamu bisa mencoba mendengarkan musik saat belajar untuk mengatasi rasa bosan dan meningkatkan mood.

Baca Juga: Benarkah Tidur Lebih Nyenyak Jika Sambil Mendengarkan Musik? Ini Penjelasannya

2. Menstimulasi Otak

Tahu enggak? Belajar sambil mendengarkan musik ternyata juga bisa menstimulasi otak.

Ada beberapa jenis musik dapat membuat kita lebih mudah konsentrasi.

Kamu bisa mencoba mendengarkan musik classic atau jazz ya, Kids.

3. Membantu Konsentrasi

Melansir dari cewekbanget.grid.id, belajar merupakan kegiatan yang intens bagi mental.

Diketahui salah satu fungsi musik adalah untuk mengurangi distraksi di sekitar dan membantu lebih fokus dalam mempelajari materi.

4. Meredakan Stres

Baca Juga: Hilangkan Bad Mood, 5 Kegiatan Sederhana Ini Bisa Kembalikan Suasana Hati dengan Cepat

Meredakan stres termasuk salah satu manfaat belajar sambil mendengarkan musik.

Stres dan rasa cemas saat belajar bisa diatasi dengan mendengarkan musik.

Perlu diingat, penting untuk memilih jenis musik yang tepat dan bisa membantu kita merasa lebih tenang ya, Kids.

Lantas mendengarkan musik yang tepat seperti apa, ya?

Sebaiknya mendengarkan musik yang memiliki lirik atau banyak vokal saat:

1. Mengerjakan sesuatu yang memerlukan waktu lama.

2. Mengerjakan sesuatu yang enggak banyak berpikir seperti menyalin catatan dari buku ke laptop.

Sementara kamu juga bisa mendengarkan musik instrumental saat:

1. Berkonsentrasi membaca teks untuk ujian.

Baca Juga: Alat Musik Elektrofon: Pengertian dan Contohnya

2. Mempelajari teori, konsep, atau materi pelajaran yang baru.

Itulah informasi tentang manfaat belajar sambil mendengarkan musik.

(Penulis: Salsabila Putri Pertiwi)

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.