Find Us On Social Media :

Kenapa Langit Sore Berwarna Oranye? Begini Penjelasannya #AkuBacaAkuTahu

Langit sore hari tampak begitu magis dengan warna oranye yang cantik.

GridKids.id - Pernahkah kamu memerhatikan langit yang berubah warna menjadi oranye di sore hari?

Warna oranye yang terlihat di langit biasanya terlihat ketika matahari sedang terbenam.

Pemandangan langit warna oranye merupakan pemandangan spektrum warna yang tampak menarik dan magis karena gabungan warna jingga dan ungu.

Pemandangan langit sore warna oranye dikenal dengan istilah hamburan Rayleign (Rayleign Scattering).

Nama Rayleign diambil dari nama seorang fisikawan Inggris dari Universitas Cambridge yaitu Lord Rayleign yang memberikan banyak kontribusi pada teori-teori fisika.

Warna matahari terbenam dan dihasilkan dari kumpulan molekul dan partikel kecil di atmosfer merubah arah dari pancaran cahaya.

Sebagian cahaya warna ungu menyebar di langit, tapi mata manusia kurang peka pada mata ungu, dan bisa melihat warna tersebar setelahnya yaitu warna biru.

Teori hamburan Rayleigh bisa dipraktikan dengan penggunaan prisma untuk membiaskan cahaya berbeda yang awalnya berwarna putih.

Lalu, kenapa langit sore hari terlihat berwarna oranye? Yuk, simak penjelasan lengkapnya di bawah ini, Kids.

Baca Juga: Membentang di Langit, di Mana Letak Ujung Pelangi? #AkuBacaAkuTahu

Langit Sore Hari Berwarna Orange