Jarang melakukan kegiatan di luar ruangan juga termasuk salah satu kebiasaan yang menyebabkan mata minus, Kids.
Melansir dari hellosehat.com, tingkat cahaya di dalam dan luar ruangan berbeda sehingga berpengaruh pada kesehatan mata.
Diketahui cahaya dalam ruangan umumnya lebih gelap dan terbatas dibanding pancaran sinar alami di luar ruangan.
Lama kelamaan mata bisa mengalami kelelahan dan menurun kemampuannya.
5. Membaca Terlalu Dekat
Apakah kamu termasuk sering membaca terlalu dekat, Kids?
Kebiasaan ini jika sering dilakukan akan menyebabkan mata minus, lo.
Terlebih jika kamu membaca terlalu dekat dengan minim cahaya bisa menyebabkan penglihatan buram.
Itulah informasi mengenai kebiasaan yang menyebabkan mata minus yang masih sering dilakukan.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.