Find Us On Social Media :

6 Manfaat Bermain Bersama Teman, Salah Satunya Mengatasi Kesepian pada Anak

Bermain bersama teman bisa membawa banyak manfaat untuk tumbuh kembang anak, salah satunya mengajarkan perilaku baik.

GridKids.id - Kids, kamu pasti termasuk yang merasa senang jika menghabiskan waktu bersama dengan teman-temanmu.

Kamu bisa bermain, tertawa, dan melakukan hal-hal menyenangkan bersama dengan teman-teman sebayamu di sekolah atau di lingkungan rumah.

Namun, tahukah kamu apa manfaat bermain bersama teman untuk tumbuh kembangmu?

Ternyata bermain bersama teman bisa membantu meredakan stres dan mengasah kemampuan sosial anak.

Bermain dengan teman seumuran bisa jadi sarana untukmu bersosialisasi dengan lingkungan sekitarmu.

Lalu, apa saja manfaat bermain bersama teman untuk tumbuh kembang anak? Yuk, simak uraian lebih lanjutnya di bawah ini, Kids.

Manfaat Bermain Bersama Teman untuk Anak-Anak

1. Mendukung Perkembangan Anak di Usia Dini

Untuk anak-anak di bawah 7 tahun, memiliki teman baru bisa jadi salah satu hal penting dalam proses bersosialisasi ke masyarakat.

Baca Juga: Mengenal Green Time yang Baik untuk Kesehatan Mental #AkuBacaAkuTahu

Persahabatan antara anak-anak sebaya bisa membantu mengembangkan kemampuan sosial, kognitif, komunikasi, dan emosional anak.