Find Us On Social Media :

5 Tanda Awal Radang Usus yang Harus Diwaspadai, Salah Satunya Demam

Tanda awal radang usus perlu diwaspadai sejak dini.

GridKids.id - Kids, apakah kamu sudah tahu apa saja tanda awal radang usus?

Seperti yang diketahui, bahwa usus merupakan salah satu organ dalam tubuh yang berfungsi untuk menyerap nutrisi dari makanan yang kita konsumsi.

Jika usus mengalami gangguan, maka masalah pencernaan mungkin akan terjadi dan salah satunya adalah radang usus.

Penyakit radang usus merupakan sebuah kondisi saat sistem pencernaan mengalami peradangan.

Sistem pencernaan ini terdiri dari mulut, kerongkongan, lambung, usus kecil dan usus besar.

Radang usus ini kerap dianggap sebagai penyakit autoimun meski disebutkan bahwa peradangan usus terjadi bukan karrna sistem kekebalan tubuh yang menyerang tubuh sendiri.

Hal ini terjadi karena sistem kekebalan tubuh menyerang virus, bakteri, atau makanan yang tak berbahaya di usus yang mengakibatkan usus mengalami peradangan dan berakhir jadi cedera usus.

Radang usus terbagi jadi dua tipe, yaitu kolitis ulseratif dan penyakit Crohn. Kolitis ulseratif hanya terjadi pada usus besar, sedangkan penyakit Crohn dapat terjadi di mulut hingga ke anus.

Pada umumnya, kedua penyakit ini dapat menyerang bagian usus, yaitu usus kecil atau usus besar, atau pun keduanya.

Baca Juga: Ingin Pencernaan Jadi Sehat? Ketahui 5 Cara Membersihkan Usus Kotor

5 Tanda Awal Radang Usus

1. Nyeri pada perut dan kram