Sang petani sadar bahwa suara tanpa wujud itu berasal dari panci tua milik si laki-laki kecil, dari situ si petani sadar bahwa panci itu bisa jadi sebuah panci ajaib yang akan membantunya melalui masa-masa sulit di rumah.
Sang petani pun setuju dan mengambil panci tua itu bersamanya, ketika sang petani mendongak si laki-laki kecil sudah menghilang dan enggak terlihat di manapun.
Sesampainya di rumah istri si petani sangat marah mengetahui suaminya menukar sapi terakhir mereka dengan panci yang sangat tua dan terlihat enggak berguna.
Namun, ketika sang istri petani masih melontarkan kemarahannya, terdengar suara panci ajaib minta dibawa masuk dan dibersihkan.
Panci itu berkata bahwa jika sudah dibersihkan maka sepasang suami-istri itu akan tahu tentang keajaibannya.
Meski terkejut, istri petani mengikuti permintaan si panci ajaib dan membersihkan panci itu secara menyeluruh.
Setelah bersih, panci ajaib itu melompat ke arah pintu dan pergi keluar membuat sepasang suami- istri itu terdiam di dekat perapian meratapi nasibnya yang sudah kehilangan segalanya.
Baca Juga: Pelajaran Hidup dari Dongeng Petualangan Jack dan Pohon Kacang Ajaib #MendongenguntukCerdas
Di ujung jalan tempat rumah si petani miskin berada, hidup seorang laki-laki kaya yang egois.
Setiap hari laki-laki itu selalu makan enak dan menghabiskan waktunya untuk menghitung uang-uang yang dimilikki.
Di rumahnya terdapat banyak sekali pelayan, termasuk seorang koki yang setiap harinya bertugas menyediakan makanan enak untuk tuannya.