Find Us On Social Media :

Mengenal Orion, Konstelasi Bintang Tertua Penanda Perubahan Musim

Potret konstelasi bintang Orion.

1. Rigel (Beta Orionis)

Bintang ini merupakan sistem tiga bintang yang saling mengorbit satu sama lain dan berjarak sekitar 772, 51 tahun cahaya dari Bumi.

Rigel memiliki diameter 70 kali lebih besar dan 85.000 kali lebih terang dari Matahari.

2. Bellatrix (Gamma Orionis)

Bintang raksasa putih kebiruan ini berjarak 240 tahun cahaya dari bumi. Bellatrik berukuran 8 kali lebih besar dan 6.400 kali lebih terang dari Matahari.

3. Alnilam (Epsilon Orionis)

Bintang super raksasa warna biru punya jarak sekitar 1.300 tahun cahaya dari Bumi.

Alnilam punya ukuran 24 kali lebih besar dan 250.000 kali lebih terang dari Matahari.

Baca Juga: 5 Tempat Terbaik untuk Melihat Rasi Bintang, Tertarik Mengunjungi?

4. Alnitak (Zeta Orionis)

Alnitak adalah sistem tiga bintang raksasa biru yang berjarak 700 tahun cahaya dari Bumi.

Ukurannya 20 kali lebih besar dan sinarnya 10.000 kali lebih terang daripada Matahari.