Find Us On Social Media :

Tips Cara Membuat Ketupat Awet, Teman Wajib Bersantap di Hari Raya

Idul Fitri adalah momentum perayaan hari besar umat Islam di seluruh dunia.

Bahan-bahan:

- 12 buah selongsong ketupat (ukuran sedang)

- 500 gr beras kualitas baik (cuci bersih, rendam 3 jam)

- Kapur sirih

- Garam

Cara Pembuatan:

1. Pertama cuci beras sampai bersih, lalu rendam beras dalam air bersih selama 3 jam, angkat dan tiriskan.

2. Campur beras dengan sedikit kapur sirih, bisa tambahkan garam secukupnya jika ingin ketupat dengan rasa yang gurih.

Baca Juga: Enggak Perlu Bingung, Ini Cara Mudah Menyimpan Sisa Ketupat agar Tahan Lama

3. Siapkan selongsong ketupat, pilih yang anyamannya rapat supaya beras enggak berceceran ketika proses perebusan.

4. Isi selongsong ketupat hingga 2/3 bagiannya terisi, jika melebihi itu ketupat bisa matang dengan enggak merata. Jika kurang dari 2/3 nanti tekstur ketupat bisa jadi terlalu lembek.

5. Rebus ketupat di air mendidih, pastikan ketupat terendam sempurna karena jika enggak terendam semua nantinya ketupat bisa terlihat kotor karena air sisa rebusannya.