GridKids.id - Ketika umat Muslim menjalani ibadah puasa Ramadan, ada beberapa ketentuan yang harus dipatuhi supaya ibadah puasa tetap sah dan enggak batal.
Beberapa orang bertanya tentang ketentuan gosok gigi selama berpuasa Ramadan.
Sebagian orang memilih enggak menggosok giginya karena takut batal, padahal jika seseorang enggak rajin menggosok gigi bisa membuat kesehatan mulut dan gigi jadi terganggu, lo, Kids.
Jika ada penumpukan bakteri dan makanan sisa sahur bisa menyebabkan gigi berlubang dan keluhan kesehatan gigi lainnya.
Dilansir dari kompas.com, Ketua Bidang Dakwah MUI (Majelis Ulama Indonesia), Bapak Cholil Nafis, mengungkapkan bahwa umat Muslim tetap boleh menggosok gigi selama puasa dan hal itu enggak akan membatalkan puasa.
Seseorang boleh menggosok giginya dan tetap bisa melanjutkan puasanya selama dilakukan sebelum waktu Dzuhur.
Tapi, jika seseorang menggosok giginya lewat waktu Dzuhur hukumnya bisa menjadi makruh.
Makruh merupakan tindakan yang enggak disukai Allah SWT tapi enggak mendapatkan dosa.
Selain itu, jika air kumur sampai tertelan maka bisa membatalkan puasa seseorang.
Baca Juga: Rutin Sikat Gigi tapi Masih Bau Mulut? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya
Tips Menjaga Kebersihan Gigi Selama Ramadan