Find Us On Social Media :

Meski Lapar, Hindari Langsung Makan Berat saat Berbuka Puasa, Ini Alasannya

Alasan jangan langsung makan nasi saat berbuka puasa.

Hal ini justru bisa menganggu kerja pencernaan.

Lambung yang kosong selama berpuasa akan kaget saat harus bekerja keras untuk mencerna nasi.

Sehingga, hal tersebut bisa memicu gangguan kesehatan pada tubuh, misalnya saja naiknya gula darah.

Maka dari itu, lebih baik kalau kita mulai berbuka puasa dengan makanan yang ringan atau buah yang tinggi kandungan air, misalnya saja kurma dan air putih.

Kurma dan Air Putih

Asupan kadar gula dari kurma bisa membantu mencukupi kebutuhan kadar gula di dalam darah secara bertahap.

Jadi, kadar gula darah enggak tiba-tiba melonjak atau meningkat secara drastis seperti saat kita mengonsumsi asupan yang manis.

Baca Juga: Jadi Hidangan Wajib saat Berbuka Puasa, Begini Cara Menyimpan Kurma Isi dan Kering

Kandungan gula di dalam kurma akan diserap oleh tubuh dengan cepat dan kemudian menghasilkan energi.

Sekitar setengah jam setelah makan kurma, tubuh yang semula lapar dan lelah akan kembali bugar, lo.

Ahli menyarankan orang yang berpuasa untuk mengonsumsi 400 miligram kalium per hari atau setara dengan mengonsumsi maksimal 65 gram atau lima butir kurma kering setiap harinya.

Mengonsumsi ekstra kalium dapat membantu menjaga kondisi dinding arteri tetap elastis dan berfungsi dengan normal, Kids.

Efeknya, pembuluh darah dalam tubuh enggak akan gampang rusak karena tekanan darah.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.