GridKids.id - Ada beberapa jenis alat musik di dunia ini, Kids, salah satunya adalah alat musik kordofon atau chordofon.
Kali ini, kita akan membahas mengenai pengertian alat musik korodofon dan juga contohnya.
Namun sebelumnya, kita pahami dulu tentang jenis-jenis alat musik secara keseluruhan.
Alat musik dibagi dalam tiga kategori, yaitu berdasarkan fungsi, cara memainkan, dan juga sumber bunyi atau suaranya.
Berdasarkan fungsi, alat musik masih terbagi dalam alat musik melodis, harmonis, dan ritmis.
Berdasarkan cara memainkan, ada alat musik tiup, petik, gesek, dan juga pukul.
Sedangkan berdasarkan sumber suara, ada alat musik idiofon, membranofon, aerofon, kordofon, dan elektrofon.
Nah, sebelumnya kita sudah membahasa tentang beberapa alat musik berdasarkan sumber suaranya, yaitu idiofon, membranofon, dan juga aerofon.
Sekarang, kita cari tahu pengertian dan contoh dari alat musik kordofon, yuk!
Baca Juga: Alat Musik Aerofon: Pengertian dan Contohnya
Alat Musik Kordofon
Alat musik chordofon atau kordofon adalah alat musik yang sumber bunyinya berasal dari senar atau dawai.