Find Us On Social Media :

6 Tanaman Hias Cantik yang Aman untuk Kucing, Salah Satunya Cat Grass

Kucing adalah hewan yang aktif dan punya rasa penasaran tinggi, hal ini mendorong mereka sering menggigiti tanaman atau rumput.

GridKids.id - Jika kamu memelihara kucing di rumah tapi juga senang merawat tanaman hias, kamu perlu mempertimbangkan tanaman hias apa yang cocok dan aman untuk kucingmu.

Hal ini perlu dipertimbangkan karena kucing adalah hewan yang cukup aktif dan kadang suka mengigit atau mengunyah tanaman atau rerumputan.

Sedangkan beberapa tanaman hias akan berdampak buruk bagi hewan jika sampai tertelan karena mengandung racun di dalamnya.

Berikut adalah rekomendasi jenis tanaman hias yang aman untuk kamu yang punya kucing peliharaan di rumah. Yuk, cek daftarnya di bawah ini, Kids!

1. Money Tree

Salah satu jenis tanaman hias yang bisa menambah suasana tropis dan stylist dalam rumah dengan tampilan batang terkepang dan daun-daun yang mirip dengan tumbuhan palem.

Money tree dianggap bisa membawa energi positif dan keberuntungan untuk pemiliknya menurut sudut pandang feng shui.

2. Cat Grass

Tanaman hias enggak hanya bisa memperindah dekorasi dan tata ruang terbuka, tanaman ini juga diketahui punya banyak nutrisi untuk kucingmu, lo.

Baca Juga: Berfungsi Lebih, Ini Sederet Tanaman yang Bisa Menjernihkan Air Kolam di Rumah

Sebaiknya enggak meletakkan tanaman ini dekat dengan tanaman lain supaya kucing bisa membedakan bahwa hanya jenis tanaman ini saja yang bisa dan aman untuk mereka kunyah.

3. Pilea Peperomioides

Tanaman hias ini memiliki bentuk daun yang mirip koin dan cukup aman untuk dijadikan dekorasi tanaman hias bagi orang yang juga memelihara kucing di rumahnya.

Tanaman ini bisa tumbuh dengan baik jika memeroleh cahaya matahari yang cukup dan disirami dengan baik.

Orang yang ingin memulai merawat tanaman hias ini disarankan untuk meletakkan pot pilea peperomioides di dekat jendela dan menyiraminya seminggu sekali.

4. Anggrek

Anggrek adalah salah satu tanaman hias yang akan aman jika sewaktu-waktu kucingmu menggigitinya.

Bunga anggrek yang sedang mekar akan sangat indah sebagai dekorasi ruang keluarga ataupun teras rumah.

Baca Juga: Selain Indah Dipandang, 5 Tanaman Hias Ini Ternyata dapat Memberi Manfaat Baik bagi Kesehatan

5. Parlor Palm

Tanaman hias ini enggak menghasilkan buah seperti jenis tanaman lainnya. Namun, tanaman ini akan tumbuh cukup tinggi daripada ukuran tanaman hias biasanya.

Cara merawatnya juga cukup sederhana dan enggak mengharuskanmu menyiramnya setiap hari.

Tanaman ini perlu disiram seminggu sekali dan dipastikan memeroleh cahaya matahari yang cukup.

6. Red Prayer Plant

Tanaman ini punya corak daun yang menonjol sehingga cocok jadi dekorasi untuk rumah supaya terlihat lebih sejuk.

Pastikan untuk menempatkan tanaman ini di tempat yang cerah, menjaga kelembapan tanah dan rutin semprot daunnya seminggu sekali.

Itulah enam jenis tanaman hias yang bisa kamu pilih untuk menghias atau mendekorasi rumahnmu jadi lebih sejuk dan aesthetic, nih, Kids.

Tak hanya indah, tanaman hias ini juga akan aman untuk kucing kesayanganmu yang aktif dan selalu dipenuhi rasa penasaran. Semoga infonya bermanfaat, ya!

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.