Find Us On Social Media :

10 Negara Paling Dermawan di Dunia, Indonesia Urutan Berapa?

Negara Paling Dermawan di Dunia

GridKids.id - Setiap negara pasti punya keunikan dan kelebihannya masing-masing.

Misalnya saja, ada negara dengan penduduk paling ramah, dan ada juga negara dengan penduduk paling bahagia.

Nah, tapi tahukah kamu mana saja negara yang paling dermawan?

Berbagi dan saling membantu pada sesama adalah salah satu hal mulia yang harus kita lakukan sebagai manusia, Kids.

Sebagai makhluk sosial yang enggak hidup sendiri, ada baiknya kita menolong orang-orang di sekitar yang mengalami kekurangan atau kesusahan.

Terutama, saat masa pandemi seperti sekarang.

Contoh berbagi misalnya dengan berdonasi, memberi bantuan makanan, uang, obat-obatan, dan pakaian.

Nah, pada tahun 2021, Charities Aid Foundation (CAF) menyusun daftar 10 negara paling dermawan di dunia.

Perilaku dermawan dilihat selama masa krisis ekonomi, pemulihan, sampai ketidakstabilan gepolitik di suatu negara tersebut.

Baca Juga: Keren dan Bangga! Inilah 8 Negara Paling Damai di Dunia, Ada Indonesia?

Negara Paling Dermawan di Dunia

CAF melakukan survei terhadap lebih dari 1,3 juta orang di 125 negara, dan disusun berdasarkan data yang dianalisis selama 10 tahun terakhir.

Inilah daftar 10 negara paling dermawan di dunia:

1. Amerika Serikat: 58%

2. Myanmar: 58%

3. Selandia Baru: 57%

4. Australia: 56%

5. Irlandia: 56%

6. Kanada: 55%

Baca Juga: 10 Negara dengan Suhu Terpanas di Dunia, Ada Indonesia?

7. Inggris: 54%

8. Belanda: 53%

9. Sri Lanka: 51%

10. Indonesia 50%

Dari semua kategori penilaian, membantu orang asing adalah wujud perilaku dermawan yang paling sering ditemui.

Menariknya, 10 negara paling dermawan ternyata berasal dari latar belakang ekonomi, budaya, agama, dan wilayah yang berbeda, lo.

Myanmar, Sri Lanka, dan Indonesia dikategorikan sebagai negara berpenghasilan menengah ke bawah oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).

Meski begitu, ketiga negara tersebut justru termasuk ke dalam jajaran negara yang paling dermawan.

Nah, itulah urutan 10 negara paling dermawan di dunia, mulai dari Amerika Serikat sampai Indonesia.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.