Find Us On Social Media :

7 Jenis Hewan Paling Hening di Dunia, dari Jerapah sampai Burung Hantu

Jerapah enggak punya kotak suara sehingga hewan ini enggak bersuara sama sekali.

GridKids.id - Ada jutaan spesies hewan yang ada di bumi, dan tiap-tiap hewan juga punya ciri-ciri khasnya tersendiri.

Beberapa hewan dikenal punya suara yang unik sehingga membuatnya bisa dengan mudah dibedakan dengan jenis lainnya.

Tapi, tahukah kamu bahwa ada beberapa hewan yang dikenal paling hening di dunia?

Beberapa hewan ini memiliki suara yang sangat kecil atau bahkan hanya bersuara ketika benar-benar terancam bahaya atau sangat kesakitan.

Dilansir dari kompas.com, berikut adalah hewan-hewan paling hening di dunia, di antaranya:

1. Jerapah

Jerapah punya kotak suara (laring) tapi enggak bisa menghasilkan aliran udara yang cukup lewat trakea sepanjang empat meter untuk bisa menggetarkan pita suaranya.

Inilah yang membuat hewan ini enggak bisa mengeluarkan suara sama sekali, hal ini bisa melindungi jerapah dari predator di siang hari.

Ketika malam hari, jerapah berkomunikasi dengan cara mendengus dengan sangat senyap untuk memastikan kawanannya tetap bersama.

Baca Juga: Dikenal Sebagai Hewan Pendiam, Bagaimana Cara Jerapah Berkomunikasi? #AkuBacaAkuTahu

2. Penyu dan kura-kura

Hewan ini enggak punya kotak suara sehingga kura-kura atau penyu enggak bisa bicara apapun.

Kura-kura juga bergerak dalam keheningan, satu-satunya suara yang mereka keluarkan adalah suara mendesis ketika mereka sedang ketakutan.

3. Ikan

Ikan enggak punya pita suara dan selalu berenang dengan tenang. Hewan ini mengeluarkan suara ketika mengeluarkan gelembung atau menggosok siripnya.

Suara yang ditunjukkan sangat kecil sehingga enggak bisa terdengar oleh manusia. Selain itu, suara yang sangat kecil itu juga teredam dalam air.

Ikan hiu yang bertubuh besar sekalipun bisa berenang dengan cepat tanpa terdengar mengeluarkan suara apapun.

4. Siput

Siput enggak memiliki kotak suara dan bergerak dengan sangat lambat. Inilah yang membuat hewan ini enggak mengeluarkan suara apapun.

Baca Juga: Tampak Seperti Tak Bergerak, Ini 5 Hewan Paling Lambat Sedunia

5. Gurita

Gurita berenang dan berburu makanan tanpa mengeluarkan suara apapun. Selain itu, hewan ini juga enggak bisa mendengar apapun atau tuli.

Tak hanya enggak bisa bersuara sama sekali, hewan dengan banyak tentakel ini juga enggak bisa menangkap suara apapun.

6. Kelinci

Kelinci enggak punya pita suara, satu-satunya suara yang dihasilkan oleh kelinci adalah ketika mereka merasa kesakitan. Ketika kelinci merasa takut atau berada dalam bahaya, hewan ini akan mengeluarkan suara yang mirip dengan jeritan.

7. Burung hantu

Burung hantu bisa mengeluarkan suara seperti yang dilakukan oleh burung lainnya. Namun, burung hantu lebih sering diam dan hanya mendengarkan suara yang ada di sekitarnya.

Burung hantu akan diam dan memantau untuk menunggu waktu yang tepat untuk menerkam mangsanya dalam hening.

Berbeda seperti burung lainnya, burung hantu terbang dengan sangat hening. Burung ini punya sayap dan bulu unik yang memungkinkan hewan ini terbang melewati pohon tanpa suara sama sekali.

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.