Find Us On Social Media :

Rangkaian Peristiwa Penting Sebelum Proklamasi Kemerdekaan Indonesia

Proses pembacaan naskah proklamasi oleh Ir. Soekarno pada pagi hari 17 Agustus 1945.

GridKids.id - Momentum proklamasi kemerdekaan RI adalah peristiwa sejarah yang sangat penting bangsa Indonesia.

Ketika teks proklamasi dibacakan pada pagi hari pada 17 Agustus 1945, bangsa Indonesia menyatakan kemerdekaannya dari segala bentuk penjajahan.

Hal itu tentunya enggak lepas dari peran tokoh-tokoh penting yang membantu mewujudkan deklarasi kemerdekaan yang sangat bersejarah bagi bangsa ini.

Tapi, tahukah kamu bahwa ada beberapa peristiwa sejarah penting yang mendorong para tokoh bangsa memutuskan untuk mendeklarasikan proklamasi kemerdekaan?

Selanjutnya akan dibahas tentang beberapa peristiwa-peristiwa penting yang terjadi sebelum momentum proklamasi pada 17 Agustus 1945.

Peristiwa Sebelum Proklamasi

6 Agustus 1945: Amerika Serikat menjatuhkan bom atom pertama "Little Boy" ke Hiroshima di Jepang.

Serangan ini merupakan serangan balasan terhadap serangan udara yang dilakukan Jepang pada Pangkalan udara AS di Pearl Harbor, Hawaii pada 7 Desember 1941.

Pada peristiwa bom atom yang pertama ini Hiroshima hancur dan menyebabkan puluhan ribu orang tewas.

Baca Juga: Macam-Macam Aspek dari Proklamasi Kemerdekaan bagi bangsa Indonesia

7 Agustus 1945: BPUPKI bubar dan digantikan dengan PPKI (Dokuritsu Junbi Iinkai).

Tugasnya adalah melanjutkan pekerjaan BPUPKI dalam mempersiapkan kemerdekaan Indonesia yang direncanakan akan diberikan pada 7 September 1945.