Find Us On Social Media :

Selalu Mendung dan Dingin, Inilah 5 Kota di Dunia Tanpa Sinar Matahari

Wilayah yang Jarang Disinari Matahari

GridKids.id - Matahari punya banyak manfaat untuk kehidupan makhluk hidup sehari-hari, Kids.

Dengan sinar Matahari, kita bisa mendapatkan vitamin D secara alami yang baik untuk kesehatan.

Selain itu, tumbuhan juga akan tumbuh lebih subur dengan adanya sinar Matahari.

Matahari memang penting karena berperan besar dalam kehidupan kita.

Namun, bagaimana kalau di suatu wilayah tersebut jarang mendapatkan sinar Matahari?

Yap! Hal ini sangat mungkin terjadi, akibat dari letak geografis wilayah tersebut.

Ada beberapa tempat di dunia yang jarang tersentuh sinar matahari dan hampir selalu diselimuti kegelapan.

Awan mendung dan suhu udara yang cenderung lebih dingin adalah keadaan sehari-hari.

Nah, di mana tempat-tempat itu? Ini 5 di antaranya.

Baca Juga: Kunci Jawaban 'Waktu dan Proses Terjadinya Gerhana Matahari', Kelas 6 SD Tema 9

1. Rjukan, Norwegia

Ada beberapa wilayah di Norwegia yang jarang disinari Matahari, Kids, salah satunya Rjukan.

Dalam waktu satu tahun, rata-rata wilayah ini enggak mendapatkan sinar Matahari yang cukup selama enam bulan.

Penyebabnya adalah letak Rjukan yang dikelilingi pegunungan tinggi, sehingga tempat ini jarang tersentuh sinar Matahari.

2. Sao Joaquim, Brasil

Kalau Rjukan masih mendapatkan cukup sinar selama 6 bulan, enggak begitu dengan Sao Joaquim.

Kota ini bahkan cuma mendapatkan sinar Matahari sempurna selama kurang lebih 2 bulan setahun, lo.

3. Dikson, Rusia

Dikson berada di ujung utara Samudra Arktik.

Baca Juga: Planet Tanpa Satelit Alami di Tata Surya dan Penyebabnya

Kota ini pun sering mengalami malam kutub atau hari tanpa sinar Matahari selama lebih dari 24 jam.

Kota ini cuma mendapat 1.164 jam sinar Matahari tiap tahunnya.

4. Utqiagvik, Alaska

Utqiagvik di Alaska mengalami 65 hari tanpa sinar Matahari sama sekali, atau malam kutub.

Hal ini karena letaknya yang cuma berjarak beberapa ratus kilometer dari lingkaran Kutub Utara.

5. Torshavn, Kepulauan Faroe

Torshavn jadi salah satu kota di Eropa yang paling minim mendapatkan cahaya Matahari, Kids.

Kota ini rata-rata cuma mendapatkan sinar Matahari selama 2 jam setiap harinya.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.