Find Us On Social Media :

Contoh Kerja Sama Internasional Indonesia dalam Bidang Bilateral, Multilateral dan Regional

Contoh Kerja Sama Internasional Indonesia

GridKids.id - Kids, tahukah kamu apa saja bentuk kerja sama internasional Indonesia dengan negara-negara lain?

Kerja sama adalah sebuah kegiatan atau usaha yang dilakukan oleh beberapa pihak, misalnya lembaga, pemerintah, dan negara.

Tujuan dari kerja sama adalah untuk meningkatkan ikatan antar pihak, meringankan sebuah masalah, serta membantu dan mendapatkan keuntungan.

Sebagai sebuah negara, tentu Indonesia enggak bisa berdiri sendiri, nih.

Indonesia membutuhkan negara-negara lain untuk berbagai keperluan, misalnya di bidang ekonomi, pendidikan, dan lainnya.

Kerja sama sendiri terdiri dari 3 bentuk atau jenis, yaitu bilateral, multilateral dan regional.

Kerja sama bilateral adalah kerja sama antar dua negara untuk mencapai sesuatu atau timbal balik.

Kerja sama multilateral adalah kerja sama dengan melibatkan lebih dari dua negara yang enggak dibatasi kawasan.

Sedangkan kerja sama regional adalah kerja sama yang dilakukan oleh negara-negara yang berada dalam suatu wilayah tertentu yang berdekatan.

Baca Juga: 5 Faktor Internal yang Ada dalam Hubungan Internasional, Apa Saja?

Nah, apa saja contoh kerja sama internasional Indonesia dalam bentuk bilateral, multilateral dan regional?

1. Kerja Sama Bilateral