Find Us On Social Media :

Top Skor Liga Champions: Sebastien Haller Belum Terkejar, Bagaimana Messi & Ronaldo?

Sebastien Haller, masih memimpin daftar top skor Liga Champions dengan torehan 11 gol.

GridKids.id - Update daftar top skor Liga Champions musim 2021/2022 hingga gelaran leg pertama babak 16 Besar sudah diketahui.

Bomber Ajax Amsterdam, Sebastien Haller, masih memimpin daftar top skor Liga Champions dengan torehan 11 gol.

Sebastien Haller tampil cukup impresif sejak fase grup.

Pemain asal Pantai Gading ini mampu mencetak 10 gol dan membawa Ajax menjadi juara grup.

Pada babak 16 Besar, Haller mampu menambah pundi-pundinya menjadi satu gol tambahan.

Sebastien Haller membuat satu gol saat Ajax bermain imbang 2-2 melawan Benfica pada laga Kamis (24/2/2022) di Estadio da Luz.

Menariknya, bukan hanya mencetak gol untuk Ajax, Haller juga mencetak gol untuk Benfica lewat gol bunuh diri.

Robert Lewandowski pun gagal mendekati torehan gol Haller pada leg pertama ini.

Pasalnya, Bayern Munchen diimbangi Salzburg, dan pun Lewy gagal mencetak gol di laga tersebut.

Baca Juga: Liga Champions: Nyaris Dikalahkan Atletico, MU Diselamatkan Anthony Elanga

Update Top Skor Liga Champions

Bayern bermain imbang 1-1 dari klub asal Austria tersebut.