GridKids.id - Atletico Madrid bermain imbang 1-1 dengan Manchester United pada leg pertama 16 besar Liga Champions.
Pergantian pemain yang jitu dari manajer MU, Ralf Rangnick, lagi-lagi menyelamatkan The Red Devils dari kekalahan.
Bermain di Wanda Metropolitano, Kamis (24/2/2022) dini hari WIB, Joao Felix membawa tuan rumah unggul cepat pada menit ke-7.
Namun, Anthony Elanga yang turun di babak kedua memastikan MU pulang dengan hasil imbang lewat gol yang dicetak olehnya di menit ke-80.
Leg kedua akan berlangsung di Old Trafford pada 16 Maret mendatang.
Enggak ada aturan gol tandang, sehingga siapapun yang menang nanti berhak untuk lolos ke babak perempatfinal.
Gol Cepat Atletico
Atletico sudah unggul cepat pada menit ke-7.
Menerima umpan silang Renan Lodi, flying header ciamik dari wonderkid, Joao Felix, sukses membobol gawang David de Gea.
Baca Juga: Liga Champions: Prediksi dan Preview Atletico Madrid vs Man United, CR7 Cetak Gol?
Liga Champions: Atletico Madrid vs Man United
Meski Cristiano Ronaldo dkk mendominasi penguasaan bola, tekanan yang diberikan Atletico lebih dominan.
Hingga memasuki menit 70, skor enggak berubah.
Skema serangan dari kedua tim pun cenderung enggak mengalami perubahan.
Source | : | UEFA |
Penulis | : | Putu Bagoes |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar