GridKids.id - Kids, jika sebelumnya kamu sudah mengenal beberapa tipe kepribadian introvert yang memiliki keunikannya masing-masing, kali ini kamu akan diajak mengenal tipe kepribadian ISTJ, nih.
Tipe kepribadian ini adalah kepribadian introvert terakhir dalam MBTI yang akan kita bahas.
ISTJ adalah singkatan dari Introverted, Sensing, Thinking, dan Judging, tipe kepribadian ini dikenal sebagai sosok introvert yang realistis, penuh perhitungan, dan bertanggung jawab.
ISTJ menyukai keteraturan dan segala hal tertata dengan baik, ketidakteraturan bisa membuat mereka enggak bisa fokus dalam melakukan kegiatan atau aktivitasnya.
Selain menyukai hal-hal tertata dan teratur dengan sempurna, mereka juga dikenal menyukai kesederhanaan dan dikenal sebagai sosok yang bisa diandalkan.
Jika dibandingkan dengan tipe kepribadian lainnya, tipe kepribadian ini disebut memiliki populasi paling banyak yaitu sebanyak 13%.
Lalu, seperti apa gambaran dari karakter ISTJ yang dikenal sebagai sosok yang tenang tapi menyukai keteraturan ini? Yuk, simak uraian lengkapnya di bawah ini!
1. Logis
Seorang ISTJ dikenal sebagai sosok yang logis dan selalu berusaha memutuskan sesuatu berdasarkan pertimbangan logika ketimbang perasaan.
Baca Juga: Mengenal ISTP, Kepribadian Introvert yang Pandai Menyelesaikan Masalah #AkuBacaAkuTahu
Inilah yang membuat mereka dikenal sebagai sosok yang realistis dan objektif.
Tipe kepribadian ISTJ akan membandingkan informasi atau pengalaman baru dengan apa yang sudah dipahami atau diketahui sebelumnya.
Hal ini berguna untuk membuat prediksi dan rencana di masa depannya.
2. Bertanggung jawab
Pribadi ISTJ bekerja keras untuk melakukan tugas dan kewajiban yang diberikan kepadanya.
Dia berusaha untuk selalu menepati janji atau perkataan yang sudah disampaikannya pada orang lain.
Mereka dikenal sebagai sosok yang bisa diandalkan dan dipercaya oleh orang-orang di sekelilingnya.
3. Perencana yang baik
Tipe ISTJ dikenal sebagai sosok yang sangat teliti, terorganisir, dan cenderung menata semua hal.
Baca Juga: Lebih Dekat dengan ESTP, Kepribadian Ekstrovert yang Ramah tapi Tegas #AkuBacaAkuTahu
Inilah yang membuat ISTJ dikenal suka membuat banyak rencana dalam menjalani kehidupannya.
Karena mereka termasuk orang yang tertata, ISTJ jadi cukup sulit untuk menerima perubahan rencana.
Enggak jarang kondisi yang diluar perkiraannya bisa menyebabkan seorang ISTJ merasa stres atau tertekan.
4. Keras kepala dan kaku
Tipe ISTJ dikenal sebagai sosok yang cukup keras kepala dan kurang fleksibel atau kaku.
Tak hanya sulit menerima perubahan, karakter ISTJ dikenal sulit menerima ide baru yang berbeda dari pandangan atau pengetahuannya.
Inilah yang membuat mereka jadi sering melewatkan ide-ide atau hal baru yang mungkin bisa membawa pengaruh baik untuk dirinya.
5. Fokus
Seorang ISTJ disebut sebagai sosok yang fokus dan sangat logis ketika punya tujuan tertentu.
Baca Juga: Mengenal ISFP, Si Pecintai Damai yang Suka Menyendiri #AkuBacaAkuTahu
Tipe kepribadian ISTJ selalu berusaha untuk menyelesaikan pekerjaan atau tugas yang diberikan kepadanya.
Mereka bisa tetap fokus dan mengabaikan distraksi atau gangguan selama mereka sedang berusaha menyelesaikan tugas atau pekerjaan mereka tepat waktu.
Karena itulah mereka dikenal sebagai sosok yang bisa diandalkan dan bisa dipercaya.
6. Setia
Tipe kepribadian ISTJ dikenal memiliki sifat setia dalam pertemanan. Mereka dikenal suka mencari kebahagiaan namun tetap tertib dalam menerapkan moral dalam berbagai situasi.
Kelebihan Tipe ISTJ
- Realistis
- Objektif
- Rasional dan logis
Baca Juga: Mengenal ESFP, Sosok Ekstrovert dengan Kepribadian Menyenangkan #AkuBacaAkuTahu
- Tertib
- Terorganisir
- Sangat mendetail
Kekurangan Tipe ISTJ
- Kurang peka
- Kaku atau enggak fleksibel
- Keras kepala
- Sulit menerima perubahan
- Sering menghakimi dan menyalahkan orang lain
Baca Juga: Mengenal ISFJ, Kepribadian Introvert yang Dijuluki Sang Pelindung #AkuBacaAkuTahu
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.