Find Us On Social Media :

Pengertian Artikel: Tujuan dan Ciri-cirinya, Bahasa Indonesia Kelas 12 SMA

Ilustrasi seseorang sedang mencoba membuat artikel.

Ciri-Ciri Artikel

1. Penulisan artikel harus ringkas, padat, dan jelas

Artikel disusun dengan menggunakan bahasa yang ringkas, padat, tapi juga jelas.

Hal ini agar para pembaca bisa memahami gagasan yang dituliskan dalam sebuah artikel.

Selain itu artikel yang sering disebut sebagai karya ilmiah populer ini baiknya menggunakan bahasa yang komunikatif dan langsung menuju ke intinya.

2. Artikel merupakan tulisan yang berisi fakta juga opini

Sebuah artikel selalu tentang fakta dan opini yang objektif, berimbang dan enggak memihak satu pihak, dan merupakan tulisan yang didukung dengan berbagai data yang kredibel.

Artikel merupakan sebuah gambaran atau uraian dari sesuatu yang benar terjadi bukan sebuah gambaran fiktif yang dibuat oleh penulisnya.

Baca Juga: Pengertian dan Syarat Utama Surat Kabar Sebagai Media Informasi Publik, Bahasa Indonesia Kelas 12 SMA

3. Bahasa yang digunakan dalam artikel berupa bahasa yang formal dan efektif

Artikel ditulis menggunakan bahasa formal dan kalimat yang efektif dan juga lugas menyampaikan sudut pandang dan pendapat dari penulisnya.