Find Us On Social Media :

Inilah 6 Tanda Tubuh Dipenuhi Racun, Dari Kelelahan Hingga Bau Mulut

Ilustrasi air dalam tabung yang terkontaminasi zat dan mengalami perubahan warna.

GridKids.id - Kids, tahukah kamu bahwa tubuh manusia bisa saja terkontaminasi racun tanpa disadari?

Hal ini sangat mungkin untuk luput atau enggak disadari oleh seseorang.

Namun, ternyata tubuh akan menunjukkan beberapa tanda jika di dalamnya sudah terlalu banyak terdapat racun yang harus dikeluarkan dari dalam tubuh.

Proses mengeluarkan racun dari dalam tubuh dikenal dengan proses detoksifikasi yang bisa membantu tubuh merasa lebih baik seperti sedia kala.

Dilansir dari health.grid.id, terdapat beberapa tanda bahwa tubuh memiliki banyak kandungan racun di dalamnya, di antaranya:

1. Merasakan kelelahan kronis

Kids, pernahkah kamu terus-terusan merasa lelah atau kecapekan meskipun kamu sudah tidur atau beristirahat dengan cukup di malam harinya?

Hal ini bisa jadi tanda tubuh sudah bekerja keras mencoba menghilangkan racun di dalamn tubuh.

Salah satu kebiasaan yang bisa memperparah kondisi atau gejala ini adalah mengonsumsi gula untuk meningkatkan energi supaya bisa lebih bersemangat dalam menjalani aktivitas.

Baca Juga: 5 Tanda Tubuh Kekurangan Asupan Sayuran, dari Mudah Kelelahan Hingga Gangguan Pencernaan

2. Sembelit