Find Us On Social Media :

Lapar di Tengah Malam? Konsumsi 4 Makanan Ini Sebelum Kamu Tidur

Ini makanan yang aman dikonsumsi di tengah malam ketika lapar.

GridKids.id - Lapar di tengah malam kerap dialami siapa saja dan dianggap bisa menaikan berat badan ketika makan di tengah malam, Kids.

Ini karena, makan di tengah malam tak jarang lupa diri dan enggak terkendali.

Selain itu, makan di tengah malam tak disarankan sejumlah ahli, tetapi jika rasa lapar melanda hal tersebut diabaikan.

Ada beberapa makan yang aman dikonsumsi di malam hari, apa saja itu? Yuk, kita cari tahu.

1. Pisang

Ketika perut lapar di tengah malam kamu bisa mengonsumsi pisang karena memiliki kandungan potassium.

Potassium merupakan kandungan mineral yang bisa membuat otot lebih tenang dan tidur nyenyak.

Selain itu, pisang juga memiliki kandungan tryptophan, kandungan tersebut efektif memperbaiki suasana hati hingga kualitas tidur, Kids.

2. Kacang kenari

Lapar di tengah malam bisa mengonsumsi kacang kenari untuk mengatasinya.

Baca Juga: Salah Satunya Mudah Lapar, Ketahui 6 Tanda Tubuh Kekurangan Asupan Protein

Umumnya lapar tengah malam merupakan sinyal tubuh kekurangan kalori dan nutrisi, Kids.

Untuk mengatasi hal tersebut bisa mengonsumsi makanan yang kaya nutrisi .

Makanan yang kaya nutrisi seperti walnut atau kacang kenari.

Kacang kenari memiliki kandungan kalsium, magnesium, vitamin B, protein dan lemak sehat.

Selain itu, kacang yang satu aman untuk penyandang diabetes hingga kardiovaskular.

3. Susu

Susu juga bisa dikonsumsi untuk menghilangkan lapar di tengah malam.

Ini karena susu memiliki kandungan nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh di malam hari, Kids.

Kalsium dalam susu dapat membuat kenyang dan meningkat kualitas tidur.

Baca Juga: Kenali Sejumlah Penyebab Perut Berbunyi saat Lapar #AkuBacaAkuTahu

4. Buah Beri

Lapar di tengah malam bisa mengonsumsi buah beri yang dapat membuat tidur lebih nyenyak, Kids.

Nah, itu empat makanan yang bisa kamu konsumsi ketika lapar di tengah malam.

Hindari mengonsumsi makanan seperti jeruk, makanan pedas, hingga gorengan, karena akan memicu gangguan pencernaan dan sulit tidur.

Baca Juga: Cocok untuk Diet, Ternyata Ini 4 Makanan yang Mengandung Karbohidrat Sehat

----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.