Find Us On Social Media :

Bantu Redakan Gejala Pilek, Ketahui 5 Khasiat Konsumsi Teh Krisan untuk Kesehatan Tubuh

Bunga krisan kuning (yellow chrysanthemum).

Meski belum diteliti lebih lanjut, bunga krisan memiliki kandungan antibiotik yang bisa membantu melawan beragam jenis bakteri seperti streptococcus dan staphylococcus.

Dengan kata lain, teh bunga ini bisa membantu tubuh mengatasi peradangan akibat paparan virus atau bakteri asing yang masuk dalam tubuh.

4. Meringankan gejala pilek

Di musim pancaroba seperti saat ini sangat rawan untuk terserang flu, lo.

Ketika kamu mulai merasa ada tanda-tanda flu atau pilek kamu bisa mengonsumsi teh krisan untuk meredakan gejalanya.

Teh ini dipercaya bisa membantu menurunkan demam dan mengatasi gejala pilek lain seperti sakit kepala hingga pembengkakan kelenjar.

Disarankan untuk mengonsumsi teh yang dibuat dari bunga krisan dan peppermint kering tiap dua jam sekali untuk membantu meredakan gejalanya.

Baca Juga: Enggak Perlu Pakai Obat, Inilah Cara Tradisional dan Alami untuk Redakan Pilek di Tengah Musim Hujan

5. Baik untuk sistem imunitas tubuh

Teh krisan mengandung vitamin A dan C yang berperan penting untuk membantu tubuh tetap sehat karena imunitas yang kuat.