Find Us On Social Media :

Mengapa Ikan Jadi Sajian Wajib saat Perayaan Tahun Baru Imlek? #AkuBacaAkuTahu

Ikan menjadi salah satu sajian wajib dalam perayaan Tahun Baru Imlek.

GridKids.id - Mengapa ikan menjadi sajian wajib saat perayaan Tahun Baru Imlek? Tahun Baru Imlek jatuh pada tanggal 1 Februari 2022.

Selain di Indonesia, di berbagai negara juga merayakan Tahun Baru Imlek. Di samping itu, juga adanya tradisi unik yang terus dilestarikan.

Bagi masyarakat Tionghoa ada makanan wajib yang harus disajikan pada perayaan Tahun Baru Imlek.

Beberapa makanan khas perayaan Imlek seperti kue keranjang. Namun, selain kue keranjang ada hidangan wajib saat Imlek, yaitu ikan.

Hmm... kira-kira kenapa ikan termasuk dalam sajian wajib perayaan Tahun Baru Imlek?

Yuk, simak informasi berikut ini mengenai alasan di balik ikan menjadi sajian utama saat perayaan Tahun Baru Imlek!

Alasan Ikan Menjadi Sajian Utama Perayaan Tahun Baru Imlek

Tahu enggak? Dalam kepercayaan masyarakat Tionghoa ialah simbol dari keberuntungan yang enggak terduga.

Ikan dalam bahasa Mandarin adalah 'Yu' dan terdengar seperti 'surplus' atau 'nilai lebih'.

Baca Juga: Benarkah Burung Elang Memiliki Penglihatan Lebih Tajam dari Manusia? #AkuBacaAkuTahu

Di samping itu, orang Tiongkok suka mendapatkan bonus atau keberuntungan.

Sehingga hal ini diartikan sebagai tanda agar mendapatkan keberuntungan lebih banyak di tahun depan.