Find Us On Social Media :

Pengertian Manusia Sebagai Makhluk Sosial dan Contoh Sikapnya

Sebagai makhluk sosial, manusia enggak bisa hidup sendiri dan perlu berinteraksi dengan manusia lainnya.

Hal ini berlaku sebaliknya, ada dorongan untuk meminta pertolongan orang lain jika seseorang sedang enggak sanggup menanggung sesuatu sendirian. Inilah yang membuat manusia sangat bergantung dengan keberadaan manusia lainnya.

Ketika manusia membantu orang lain, maka manusia dianggap sedang membantu dirinya sendiri.

Karena kebaikan dan saling membantu akan berlaku seperti rantai yang saling sambung menyambung menjadi timbal balik. Jika bukan pada orang yang bersangkutan, maka manusia bisa memberikan dan mendapatkannya dari orang lain.

4. Menjaga hubungan baik

Menjaga hubungan baik dengan sesama manusia adalah satu tanda bahwa manusia adalah makhluk sosial.

Hubungan baik yang terjalin selalu berkaitan dengan norma-norma dalam kehidupan bermasyarakat, dan berkaitan dengan dampak positif yang ditimbulkannya untuk semua pihak.

Hubungan baik perlu dijaga supaya bisa memberikan dampak baik untuk manusia-manusia yang terlibat di dalamnya di masa mendatang.

Baca Juga: Kenapa Seseorang Harus Punya Etika dalam Kehidupan Sehari-Hari? #AkuBacaAkuTahu

5. Saling menghormati

Manusia membutuhkan manusia lainnya, sehingga perlu sikap saling menghormati dan menjaga hubungan yang baik di antaranya.

Jika kita terbiasa menghormati orang lain, maka kita akan mendapatkan perlakuan yang serupa dari orang lain.