Find Us On Social Media :

Menjadi Polyglot Bisa Dilatih, Seperti Apa Caranya? #AkuBacaAkuTahu

Ilustrasi dua orang sedang melatih percakapan bahasa asing.

4. Banyak mendengarkan

Jika kamu memulai kebiasaan seorang polyglot sejak dini, tentu akan sangat baik ke depannya.

Disebutkan bahwa anak-anak bisa belajar bahasa baru dengan sangat cepat dan bisa menyesuaikan dirinya dengan baik meski enggak mendapatkannya dari sekolah formal.

Terbiasa mendengar bahasa baru setiap harinya akan membuat anak-anak terbiasa dan meniru kosa kata yang didengarnya.

5. Mencari komunitas atau partner bahasa

Ketika sudah menyadari bahwa kamu punya ketertarikan tertentu pada bahasa asing kamu bisa mencoba mencari komunitas atau orang-orang yang punya ketertarikan sama denganmu.

Cobalah untuk lebih berani bicara dan mencoba mengucapkan kosa kata asing tanpa takut salah, kamu selalu bisa mengoreksinya dan mencoba lagi.

Baca Juga: Enggak Kalah Penting, Ini Daftar Bahasa Internasional Selain Bahasa Inggris yang Sebaiknya Kita Kuasai

Banyak latihan akan menyempurnakan pemahaman dan cara pelafalanmu, sebisa mungkin kamu harus sering praktek berbicara dengan bahasa asing ya, Kids.

6. Adaptasi sekitar

Tips ini enggak kalah penting, nih, Kids. Setiap hari kamu bisa mencoba menciptakan lingkungan yang mendukung upayamu untuk menguasai bahasa tertentu.