Find Us On Social Media :

Konjungsi: Pengertian, Jenis-Jenis, Beserta Contoh Kalimatnya

Konjungsi atau kata penghubung berfungsi menghubungkan makna dari dua kata.

GridKids.id - Kids, dalam susunan kalimat yang kamu baca pasti mengandung sebuah kata hubung atau konjungsi.

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), konjungsi diartikan sebagai ungkapan penghubung antarkata, antarklausa, dan antarkalimat.

Penggunaannya dalam sebuah paragraf berfungsi supaya susunan kata atau kalimat memiliki keterkaitan satu sama lainnya.

Biasanya konjungsi antarklausa terdapat di bagian tengah kalimat, konjungsi antarkalimat terdapat di bagian awal kalimat atau setelah tanda baca, sedangkan konjungsi antar paragraf terdapat di bagian awal sebuah paragraf.

Baca Juga: Pengertian Konjungsi Korelatif, Jenis, dan Contoh Kalimatnya

Konjungsi digunakan untuk menyusun sebuah bahasa dan untuk menciptakan korelasi antara satu kata, klausa, atau kalimat.

Lalu seperti apa pembagian konjungsi berdasarkan fungsinya? Yuk, simak sama-sama uraian lengkapnya berikut ini.