Find Us On Social Media :

Dinikmati Bersama Teh, Inilah 4 Jenis Kudapan Ringan yang Disajikan Pada Afternoon Tea

Ilustrasi perlengkapan afternoon tea, tea set dan beberapa potong madeline.

GridKids.id - Kids, pernahkah kalian mendengar tentang budaya minum di teh di Inggris?

Budaya ini dikenal dengan tradisi afternoon tea yang dimulai dari kebiasaan para bangsawan mengonsumsi teh dan beberapa di kudapan di sore hari.

Hal ini dilakukan sembari menunggu waktu makan malam sekaligus bersosialisasi dengan grup atau kelompoknya.

Dalam tradisi afternoon tea, biasanya teh dan berbagai kudapan di tata di meja kecil (low table)yang diletakkan dengan sofa tempat para bangsawan duduk dan mengobrol santai.

Baca Juga: Mengenal Tradisi Unik Minum Teh dari Berbagai Negara dan Cara Penyajiannya, Sudah Tahu?

Jenis teh yang dikonsumsi ketika afternoon tea adalah jenis teh Darjeelings black tea, Assam Black Tea, Chamomile, Earl Grey, dan Russian caravan.

Setelah mengetahui beberapa hal tentang afternoon tea, jadi penasaran tentang kudapan apa saja yang dikonsumsi pada acara minum tersebut. Yuk, simak apa saja kudapan yang disajikan pada afternoon tea di Inggris.

1. Sandwich mini

Sajian sandwich mini atau finger sandwich biasanya disajikan sebagai teman minum teh pada afternoon tea.

Sandwich dibuat dari roti tawar putih atau cokelat yang diiris pinggirannya untuk membuat tampilannya menjadi mewah.

Sandwich bisa diisi dengan potongan ham, mustard, campuran mayones dan telur, selada, tomat, dan mentimun.

Baca Juga: Resep Sandwich Sederhana dan Nikmat, Cocok untuk Menu Sarapan ala Hotel Mewah

2. Scone

Scone merupakan roti yang terbuat dari gandum, barley atau oatmeal, dan baking powder sebagai raginya.

Scone dipanggang hingga matang lalu disajikan selagi hangat.

Biasanya makanan ini disajikan setelah sandwich, dan bisa dinikmati apa adanya tanpa tambahan apapun atau bisa juga diberi berbagai olesan mentega selai buah segar.

Baca Juga: Mengenal Danish Pastry, Kudapan Lembut Nan Manis dari Negeri Denmark

3. Kue tart

Deretan kue tart yang cantik biasanya disantap menjelang akhir acara minum teh. Semua kue tart yang disajikan biasanya berukuran mungil.

Jika ada sajian cake biasanya akan disajikan dalam potongan yang lebih kecil dari potongan cake pada umumnya.

Biasanya untuk menyantap tart atau cake digunakan garpu kecil supaya lebih praktis dan tetap anggun dan berkelas.

Baca Juga: Kudapan Manis yang Cocok Jadi Teman Minum Teh di Sore Hari, Apa Saja?

4. Kudapan lainnya

Beberapa kudapan lokal juga disajikan dalam acara afternoon tea. Sajian kudapan lokal yang biasanya disajikan antara lain adalah sausage rolls, muffins, madeline, dan eclair.

Nah, Kids, itulah tadi beberapa informasi tentang kudapan ringan yang disajikan sebagai teman minum teh pada acara afternoon tea yang populer di Inggris.

Setelah melihat aneka ragam kudapan dan jenis teh yang disajikan dalam afternoon, jadi ikut penasaran untuk mencobanya, ya?

Baca Juga: Sejarah Cookies, Kudapan Manis yang Lahir dari Percobaan Suhu Oven Pemanggang

----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.