Find Us On Social Media :

Sebabkan Ketakutan Berlebihan, Apa Sebenarnya Phasmophobia? #AkuBacaAkuTahu

Ketakutan berlebihan pada hantu bisa terlihat pada reaksi tubuh seseorang ketika membicarakan hantu atau hal-hal seram.

GridKids.id - Kids, apakah kamu termasuk orang yang punya ketakutan jika sudah bicara tentang hantu?

Sebagian besar orang memiliki perasaan tersebut. Hal ini merupakan hal wajar ditemukan pada tiap orang.

Namun, rasa takut berlebihan yang menimbulkan reaksi yang kuat dan menganggu kesehatan mental seseorang bisa jadi sudah tergolong dalam phasmophobia.

Phasmophobia adalah phobia atau rasa takut berlebih terhadap hantu, hal ini terjadi ketika seseorang memiliki rasa takut yang berlebihan terhadap hal-hal yang berhubungan dengan hal mistis, atau merasa takut ketika melihat video dan foto yang seram.

Baca Juga: Punya Ketakutan Terhadap Sesuatu? Ini Cara Sederhana Untuk Mengatasi Fobia

Bahkan beberapa yang ekstrem, mereka akan ketakutan hanya dengan mendengar kata "hantu".

Bagi penderita phasmophobia, segala hal yang berhubungan dengan hantu atau hal gaib bisa menyebabkan seseorang menderita gangguan kecemasan.

Ciri-Ciri Phasmophobia

Phasmophobia adalah phobia yang sulit dikendalikan, karena phobia ini enggak hanya mengganggu kesehatan mental seseorang, tapi juga bisa mengganggu aktivitas sehari-hari.

Enggak ada ketentuan rentang umur penderita phobia ini, siapapun bisa mengalami phasmophobia.

Berikut adalah beberapa ciri-ciri seseorang mengalami gangguan phasmophobia, anatara lain:

Penyebab seseorang menderita phasmophobia

Beberapa faktor yang menjadi penyebab seseorang mengalami phobia terhadap hantu, antara lain:

1. Pengalaman Traumatis

Seorang anak yang pernah mengalami kejadian buruk bisa saja berdampak mengalami phasmophobia.

Baca Juga: Merasa Cemas Berlebihan saat Jauh dari Ponsel? Hati-hati, Bisa Jadi Tanda Nomophobia

2. Sering ditakut-takuti

Anak yang sering ditakut-takuti dengan hal mistis oleh orang tua atau orang-orang di sekitarnya juga bisa jadi penyebab phobia ini.

3. Melihat orang lain yang takut dengan hantu

Jika melihat orang dewasa atau orang di sekitarnya punya ketakutan dengan hantu akan membuat anak tumbuh dengan perasaan takut yang sama.

Anak akan berpikir bahwa orang dewasa yang mereka pikir kuat dan berani ternyata memiliki ketakutan pada hantu, sehingga anak-anak merasa semakin takut.

Baca Juga: Identik dengan Hal Mistis, Seperti Apakah Indera Keenam dalam Kacamata Psikologi? #AkuBacaAkuTahu

4. Terlalu percaya

Salah satu faktor yang bisa membuat seseorang menderita phasmophobia adalah karena mereka terlalu percaya dengan hal-hal yang mistis.

Kondisi phasmophobia bisa menyebabkan penderitanya mengalami kesulitan tidur, perasaan cemas berlebihan, dan bahkan menderita depresi.

Itulah beberapa penjelasan tentang phasmophobia yang dialami seseorang yang punya ketakutan berlebihan pada hantu.

Baca Juga: Mengenal Catoptrophobia, Rasa Takut Berlebihan Pada Cermin #AkuBacaAkuTahu

----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.