Find Us On Social Media :

Ketahui 5 Tips Meningkatkan Kecerdasan Otak Meski Sedang Tidur, Salah Satunya Menyempatkan Tidur Siang

Kecerdasan bisa diasah dan terus ditingkatkan dengan melakukan aktivitas yang merangsang kinerja otak.

1. Belajar sebelum tidur

Cobalah untuk belajar beberapa hal yang kamu pelajari di sekolah sebelumnya ketika akan tidur.

Orang yang menghafal di waktu-waktu ini dipercaya akan meningkatkan ingatan dan kecerdasan seseorang lebih baik.

2. Menggunakan aromaterapi di ruang kamar

Aromaterapi diketahui bisa menciptakan sensasi relaksasi pada otak seseorang yang menghirupnya.

Baca Juga: Jadi Tren Selama Pandemi, Kenali Manfaat dan Dampak Penggunaan Lilin Aromaterapi

Jika seseorang terpapar aroma ini di malam hari ketika tidur, seseorang akan merasakan efek relaksasi yang lebih tenang dan bagus untuk kesehatan otak.

Sistem penciuman bisa membantu mengaktifkan ingatan di hipokampus otak yang memudahkan seseorang untuk menyimpan informasi baru.

3. Hindari mengonsumsi camilan enggak sehat di malam hari

Jika lapar di malam hari, usahakan untuk enggak mengonsumsi camilan yang enggak sehat karena bisa mengganggu aktivitas protein yang berpengaruh pada kesehatan otak.

Baca Juga: Camilan Sehat untuk Kesehatan Otak, Inilah 4 Manfaat Mengonsumsi Kacang Kenari