GridKids.id - Akhir musim MotoGP 2021 akan menjadi yang mengecewakan untuk fans Valentino Rossi, Kids.
Ini karena, Valentino Rossi telah mengumumkan pensiun akhir musim 2021 artinya The Doctor enggak akan tampil pada MotoGP 2022.
Keputusan tersebut diambil menjelang balapan MotoGP Styria 2021 yang digelar di Red Bull Ring bulan Agustus lalu.
Baca Juga: Mengenal Perbedaan MotoGP dan Word Superbike yang Akan Digelar di Indonesia
Saat ini Rossi masih bergabung dengan tim satelit yaitu Yamaha Petronas.
Valentino Rossi sendiri udah berakhir selama 25 tahun di mulai dari 12cc.
Selama 25 tahun berkahir di MotoGP banyak prestasi yang ditorehkan oleh The Doctor, Kids.
Ini profil Valentino Rossi yang pernah menjadi juara dunia sebanyak 7 kali.
1. Profil dan karir Valentino Rossi
Rossi lahir di Urbino, Italia, pada pada 16 Februari 1979, Kids.
Jiwa balap Rossi di dapat dari sang ayah yang bernama Grazuano Rossi merupakan seorang pembalap.
Uniknya nomor yang digunakan The Doctor dan ayahnya sama yaitu 46.
Baca Juga: Dorna Rilis Jadwal Sementara MotoGP 2022, Ada Indonesia Pada seri 2
Valentino Rossi sendiri mengawali karir pada dunia balapan pada 1996 bersama Scuderia AGV Aprilia, The Doctor turun pada kelas 125cc.
Dengan tim Aprilia, Rossi memiliki catatan yang apik karena menduduki peringkat 9 klasemen di musim pertama.
Rossi sanggup naik podium sebanyak dua kali dari 15 seri yang diperlombakan, Kids.
Musim keduanya, Rossi berkembang dengan pesat karena berhasil memperoleh gelar juara dunia pertamanya di kelas 125cc.
2. Kelas 250cc dan 500cc
Menjadi jawara di kelas 125cc, Rossi naik kelas ke 250cc, Kids.
Valentino Rossi juga memiliki catatan apik di kelas 250cc yang kini bernama Moto3.
Di musim pertamanya Rossi berhasil menjadi runner up di akhir musim, di bawah Loris Capirossi yang menjadi juara dunia.
Baca Juga: Istilah-Istilah MotoGP: Grid, Paddock, Pole Position Hingga Rookie
Pada musim kedua The Doctor berhasil menjadi juara dunia kelas 250cc dengan tim Aprilia.
Rossi merupakan pembalap satu-satunya yang berhasil menjadi juara dunia di kelas kelas 125, 250.
Setelah berhasil menjadi juara dunia di kelas 250cc, pada 2000 The Doctor masuk ke kelas utama yaitu MotoGP yang saat itu dikenal 500cc, Kids.
Pada musim pertamanya di kelas utama MotoGP, Rossi mampu menduduki runner-up.
3. Juara dunia MotoGP
Pada musim keduanya di kelas utama, Rossi sukses menjadi juara dunia untuk pertama kalinya di kelas utama MotoGP di 2001, Kids.
Bersama Honda, ia mampu menjadi jawara di kelas utama sebanyak tiga kali berturut-turut mulai 2001-2003.
Pada musim 2004-2005 The Doctor bergabung dengan tim Yamaha dan berhasil menambah gelarnya menjadi 5.
Baca Juga: Memutuskan Pensiun, Valentino Rossi Mendapat Pesan Menyentuh dari Rival-Rivalnya
Capaian gemilang Rossi dihentikan oleh Nicky Heyden dan Casey Stoner pada musim 2006 dan 2007.
Namun, Rossi kembali berhasil menjadi juara dunia pada 2008 dan 2009.
Untuk musim 2010, Rossi gagal merebut gelar juara karena kalah dengan rekan setimnya Jorge Lorenzo.
Setelah meraih banyak gelar di Yamaha, Rossi pindah dengan tim Ducati.
Sejak saat itu Rossi kesulitan meraih gelar juara dan The Doctor memutuskan bergabung dengan Yamaha pada 2013,Kids.
Sepanjang karier balapnya , Rossi sukses meraih 199 podium, 115 di antaranya podium pertama, 67 podium kedua, dan 53 podium ketiga.