Tanduk anoa mengarah ke belakang menyerupai penampang segitiga yang bagian dasarnya enggak bulat seperti tanduk sapi tapi mirip tanduk kerbau.
Ciri anoa dataran tersebut lah yang membedakannya dengan anoa pegunungan yang memiliki ekor lebih pendek dan lembut dengan tanduk melingkar.
Habitat Anoa
Anoa termasuk hewan hutan hujan yang punya kebiasaan mendinginkan badannya dengan berkubang di lumpur atau rawa-rawa.
Lokasi habitatnya jauh dari jangkauan manusia dan biasanya dekat dengan sumber air permanen.
Baca Juga: Perlu Diketahui, Ini 6 Hewan Langka di Indonesia yang Bersifat Dilindungi
Habitatnya berada di hutan tropika dataran, sabana, kadang juga bisa ditemukan di rawa-rawa.
Anoa adalah salah satu hewan hutan yang bisa hidup berpindah-pindah atau nomaden. Kini, kedua spesies anoa sudah enggak memiliki habitat khasnya, keduanya bisa ditemukan di jangkauan wilayah yang bukan habitatnya.