Find Us On Social Media :

Sering Disepelekan, Ini 6 Bahaya Terlalu Sering Bermain Ponsel untuk Kesehatan Fisik dan Mental

Masalah Kesehatan Terlalu Sering Bermain Ponsel

1. Nyeri Tubuh

Kalau terlalu sering memegang dan bermain ponsel, tubuh kita akan terasa pegal dan bahkan muncul rasa nyeri.

Rasa nyeri ini terutama terjadi pada pergelangan tangan, leher, dan juga bahu.

Hal ini disebabkan karena kita enggak sadar menekuk leher terlalu lama saat bermain ponsel.

Baca Juga: Mengenal Apa itu Cache: Pengertian, Fungsi, dan Jenis-Jenisnya

2. Sakit Mata

Terlalu lama menatap layar ponsel juga bisa membuat mata kelelahan, lo.

Masalah pada mata yang diakibatkan karena menatap layar ponsel antara lain mata kering, mata lelah, dan terganggunya penglihatan.

3. Infeksi

Layar ponsel ternyata menjadi sarang kuman, lo. Bakteri E.coli penyebab diare banyak ditemukan pada ponsel.

Nah, orang-orang yang sering menggunakan ponsel berisiko terkena infeksi.