Find Us On Social Media :

5 Kombinasi Makanan yang Ternyata Bisa Sebabkan Gangguan Kesehatan, Sudah Tahu?

Banyak orang mengombinasikan makanan dan minuman untuk mendapatkan nutrisi yang lebih optimal.

1. Daging dan Kentang

Konsumsi karbohidrat seperti kentang bersama dengan dengan protein hewani berupa daging kurang baik bagi pencernaan.

Seperti makan steak dengan potato wedges atau french fries atau pasta yang diberi daging ayam, dan lain sebagainya.

Hal ini disebabkan karena adanya perbedaan enzim pencernaan yang diproduksi tubuh yang membuat nutrisi keduanya jadi enggak tercerna baik ketika dikonsumsi bersamaan.

2. Udang dan Vitamin C

Kandungan senyawa dalam udang bisa berubah menjadi arsenik (zat kimia beracun) jika bertemu dengan vitamin C.

Baca Juga: Resep Tahu Isi dengan Campuran Udang, Cocok Dikonsumsi Bersama Keluarga

Seperti misalnya jika seseorang makan sajian udang dan meminum es jeruk atau sumber vitamin C lain bersamaan.

Hal tersebut akan menimbulkan risiko kesehatan yang dialami seseorang seperti gejala keracunan.