Find Us On Social Media :

Kegiatan Ekonomi yang Memanfaatkan Kedua Jenis Sumber Daya Alam, Kelas 4 SD Tema 2

Kayu merupakan salah satu sumber daya alam yang bisa diperbaharui.

GridKids.id - Kali ini kita akan mempelajari tentang materi Kelas 4 SD MI tema 2 tentang kegiatan ekonomi yang memanfaatkan kedua jenis sumber daya alam.

Sumber daya alam adalah segala yang berasal dari alam dan dapat digunakan untuk memenuhi kebutuhan hidup manusia.

Berdasarkan bentuknya sumber daya alam dibagi menjadi dua yaitu sumber daya alam hayati dan non-hayati.

Baca Juga: Mengenal Apa itu Kelangkaan? Pengertian, Ciri-Cirinya dan Faktor Penyebabnya

Sumber daya alam hayati berasal dari makhluk hidup seperti hewan, tanaman, dan mikroba.

Sedangkan sumber daya alam non-hayati berasal dari benda enggak hidup seperti air, tanah, sinar matahari dan mineral.

Berdasarkan kemampuannya untuk diperbarui jumlahnya, sumber daya alam dibagi menjadi dua yaitu yang dapat diperbaharui dan yang enggak dapat diperbaharui.

Sumber daya yang bisa diperbarui enggak akan habis meski dipakai terus menerus, contohnya hasil tanaman dan hewan ternak, sinar matahari, panas bumi, gelombang air laut, dan tenaga angin.

Sedangkan, sumber daya yang enggak bisa diperbarui bisa habis kalau terus digunakan karena jumlahnya enggak bertambah lagi, contohnya batu bara, minyak bumi, dan gas alam.

Baca Juga: 10 Macam Kekayaan Alam di Indonesia Bagian Bahan Tambang, Apa Saja?

Berikut ini adalah beberapa contoh kegiatan ekonomi manusia yang memanfaatkan kedua jenis sumber daya alam, yaitu:

1. Kegiatan Petani di Sawah

Indonesia dikenal sebagai negara agraris, yang menghasilkan bahan makanan pokoknya sendiri yaitu beras (nasi).

Ketika bertani petani menggunakan beberapa sumber daya alam yang bisa diperbaharui untuk kegiatan bercocok tanamnya, antara lain tanah, air, bibit padi, hingga cahaya matahari.

Selain itu, digunakan juga sumber daya alam yang enggak bisa diperbaharui seperti bahan bakar minyak atau bensin untuk bahan bakar traktor yang dipergunakan untuk membajak sawah.

2. Kegiatan maritim nelayan di laut

Sebagai negara yang dikenal memiliki wilayah perairan yang luas, enggak heran mendorong kegiatan dalam sektor perikanan juga dikembangkan.

Baca Juga: Ini yang Terjadi Dalam Tubuh Jika Rutin Mengonsumsi Ikan Teri, Banyak Manfaat Tak Terduga

Ketika menangkap ikan, nelayan menggunakan sumber daya alam yang dapat diperbaharui dan dimanfaatkan seperti benih ikan, makanan ikan, berikut hasil lautnya berupa ikan, kerang, cumi-cumi, kepiting, dan lain-lain.

Selain itu, kegiatan ini juga menggunakan sumber daya alam yang enggak bisa diperbaharui, seperti bahan bakar minyak atau bensin untuk menjalankan mesin perahu nelayan.

3. Kegiatan Pembangunan kompleks perumahan

Manusia memerlukan tempat hunian tinggal yang menjamin mereka aman dari panas atau hujan. Hal tersebut yang mendorong pembangunan rumah hunian tinggal semakin marak.

Hal ini secara enggak langsung merupakan kegiatan ekonomi yang memanfaatkan kedua jenis sumber daya alam.

Penggunaan semen dan kerangka besi untuk pondasi rumah yang merupakan sumber daya alam yang enggak bisa diperbaharui.

Sedangkan penggunaan kayu dan genting rumah sebagai sumber daya alam yang bisa diperbaharui.

Baca Juga: Abu dari Hasil Bakaran Kayu Memiliki Sejumlah Manfaat untuk Tanaman, Ini Penjelasannya

Itulah tadi beberapa contoh kegaiatan ekonomi yang memanfaatkan dua jenis sumber daya alam.

Kalau kamu merasa memiliki contoh lain yang sesuai, kamu bisa menambahkannya dalam daftar, ya.

----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.